Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ini Tiga Jurus yang Dipakai West Ham Saat Mengalahkan Liverpool

West Ham memberi kekalahan pertama bagi Liverpool dalam 17 pertandingan dalam semua kompetisi. Mereka juga merusak catatan tak pernah kalah pasukan Jurgen Klopp itu dalam 20 laga Liga Inggris berturut-turut sejak musim lalu.
Video pertandingan West Ham vs Liverpool
Video pertandingan West Ham vs Liverpool

Bisnis.com, JAKARTA - West Ham United berhasil mengalahkan Liverpool dengan skor 3-2 dalam lanjutan Liga Inggris pekan ke-11, Minggu (7/11/2021) malam. Berkat hasil itu, klub asuhan David Moyes itu menggeser The Reds dari posisi ketiga klasemen.

West Ham memberi kekalahan pertama bagi Liverpool dalam 17 pertandingan dalam semua kompetisi. Mereka juga merusak catatan tak pernah kalah pasukan Jurgen Klopp itu dalam 20 laga Liga Inggris berturut-turut sejak musim lalu.

Apa rahasia sukses West Ham United? Mereka menerapkan tiga taktik yang jitu. Hal itu bisa disimpulkan dengan mencermati dari apa yang terjadi di lapangan, juga dari komentar pemain West Ham Michail Antonio dan pernyataan pelatih Liverpool Jurgen Klopp seusai laga.

Dua dari taktik itu dibebankan itu pada para pemain depan West Ham. Menurut Michail Antonio, tim pelatih meminta para pemain memusatkan perhatian pada kiper Alisson Becker dan bek Virgil van Dijk.

Ketika ada bola atas masuk ke area kotak penalti, terutama dari sepak pojok, dua pemain West Ham ditugasi membayangi gerakan Allison. "Rencananya adalah menjaga kiper, dan memberinya tantangan dasar," kata Michail Antonio, seperti dikutip Mirror.

Jurus kedua, ketika bola ada di kotak penalti Liverpool, pemain West Ham harus menjauhkannya dari Van Dijk. "Kami lihat mereka kesulitan ketiga bola datang dan yang harus kami lakukan adalah menjauhkannya dari Virgil, hal itu berhasil hari ini," kata Antonio.

Taktik pertama yang diterapkan West Ham berbuah gol pertama. Kala itu Michael Antonio dan Angelo Ogbonna menjepit kiper Allison. Hasilnya, sepak pojok Pablo Fornals berujung gol bunuh diri Allison. Satu gol West Ham lainnya juga tercipta berawal dari sepak pojok.

Tapi, Klopp menyebut taktik lawan itu tak sah. Ulah Angelo Ogbonna mengganggu Allison, termasuk menghalangi ruang gerak lengannya, dia nilai melanggar prinsip permainan selama ini yang selalu mengutamakan perlindungan pada kiper.

"Apa yang bisa dilakukan Alisson? Itulah mengapa penjaga gawang dilindungi. Jika seorang pemain melayang di udara dengan lengannya, itu adalah bagian tubuh yang penting bagi penjaga gawang," kata Klopp.

Taktik lain yang diterapkan West Ham adalah memperkuat pertahanan, lalu memukul lewat serangan balik. Klopp mengakui timnya kurang sabar menghadapi taktik lawan seperti itu.

“Kami kehilangan terlalu banyak bola, itu sebabnya mereka melakukan serangan balik,” kata pelatih asal Jerman itu.

“Saat kedudukan 1-1, kami menempatkan mereka di posisi yang kami inginkan. Lalu, kami seperti kehilangan sedikit kesabaran. Mereka bertahan sangat dalam, jadi itu membuat tidak mudah. Anda harus memaksa dan melawan mereka di sepertiga akhir. Hal-hal kecil menentukan dan beberapa hal tak berpihak pada kami."

“Kami tidak begitu tenang di saat-saat yang menentukan. Ketika mencoba membawa bola ke dalam kotak, mereka memiliki delapan, sembilan pemain (bertahan), jadi kami harus melakukannya lagi, melakukannya lagi. Kami tidak cukup sabar."

Berkat kemenangan ini, West Ham sukses melewati posisi Liverpool dalam klasemen Liga Inggris. Mereka kini menduduki urutan ketiga dengan mengumpulkan 23 poin. Liverpool, dengan 22, turun ke peringkat keempat.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Tempo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper