Bisnis.com, JAKARTA – Pelatih Timnas Denmark Kasper Hjulmand mengaku sulit memercayai bahwa tim asuhannya bisa menang besar empat gol tanpa balas atas Wales di babak 16 besar Piala Eropa (Euro) 2020.
Dalam pertandingan di Johan Cruyff Arena di Amsterdam, Belanda, keempat gol Tim Dinamit dihasilkan dua oleh Kasper Dolberg yang kemudian terpilih sebagai pemain terbaik (star of the match) serta masing-masing satu dikontribusi Joakim Maehle dan Martin Braithwaite.
Selepas pertandingan, Hjulmand mengungkapkan sulit bagi dirinya untuk percaya bahwa kemenangan telak itu adalah kenyataan.
“Saya mengagumi para pemain dan fakta bahwa kami dapat terus berjuang. Tidak peduli siapa yang bermain, mereka bermain dengan sangat baik. Mereka adalah pejuang sejati," kata pelatih kelahiran 9 April 1972 itu.
"Kami bisa fleksibel. Semuanya tidak sempurna selama pertandingan tetapi kami meningkat dan itu adalah sesuatu yang telah kami lakukan beberapa kali," kata Hjulmand sebagaimana dilansir laman resmi Union of European Football Associations (UEFA).
Denmark adalah juara Piala Eropa 1992. Ketika itu Denmark sebenarnya tidak lolos ke putaran final Piala Eropa, tetapi kemudian ditetapkan sebagai pengganti Yugoslavia yang didiskualifikasi akibat Perang Balkan yang lantas memecah negara tersebut menjadi beberapa negara baru.
Baca Juga
Ketika itu di final yang berlangsung di Stadion Ullevi di Gothenburg, Swedia, Denmark menundukkan Jerman dengan skor 2–0 lewat gol-gol John Jensen dan Kim Vilfort.
Dengan kemenangan atas Wales, di perempat final Denmark akan bertemu pemenangan pertandingan Belanda versus Republik Cheska.