Bisnis.com, JAKARTA – Perebutan gelar juara Piala Raja Spanyol (Copa del Rey) segera memasuki babak perempat final.
Namun, keseruan Copa del Rey musim ini memudar setelah dua tim jagoan, Real Madrid dan Atletico Madrid, tersingkir. Real Madrid menyerah dari Alcoyano, kontestan Segunda B (divisi 3) di babak 32 besar.
Atletico Madrid bahkan lebih parah lagi, tersingkir di fase 64 besar atau putaran kedua, juga dikalahkan tim Segunda B, Cornella, yang kemudian dikalahkan Barcelona di 32 besar.
Dengan demikian, dapat dikatakan Barcelona berpeluang besar untuk menggondol gelar juara, karena dua kompetitor terkuatnya sudah tersingkir.
Final Copa del Rey musim lalu mempertemukan dua klub dari wilayah separatis Basque, Real Sociedad dan Athletic Bilbao. Laga final sedianya digelar April 2020, tetapi tertunda akibat Covid-19 dan baru akan digelar pada 4 April 2021 di Stadion La Cartuja di Sevilla.
Barcelona merupakan juara terbanyak Copa del Rey yakni 30 kali, diikuti Bilbao 23; Real Madrid 19; Atletico Madrid 10; Valencia 8; Real Zaragoza 6; Sevilla 5; Espanyol dan Real Union 4; Real Sociedad, Real Betis, dan Deportivo La Coruna 2; serta Arenas dan Mallorca 1.
Berikut jadwal lengkap pertandingan babak 8 besar Copa del Rey (dalam WIB):
Rabu, 3 Februari:
03:00 Almeria vs Sevilla
Kamis, 4 Februari:
01:00 Levante vs Villarreal
03:00 Granada vs Barcelona
Jumat, 5 Februari:
03:00 Real Betis vs Athletic Bilbao.