Bisnis.com, JAKARTA – Tottenham Hotspur menundukkan West Ham United dengan skor 2–0 untuk memelihara harapan finis setidaknya di peringkat keempat klasemen Liga Primer Inggris demi selembar tiket Liga Champions Eropa musim depan.
Dalam pertandingan derby London pekan ke-31 di Stadion Tottenham Hotspur pada Rabu (24/6/2020) dini hari WIB, kedua gol tuan rumah asuhan pelatih asal Portugal Jose Mourinho terjadi pada 45 menit babak kedua.
Pemain West Ham Tomas Soucek membuat gol bunuh diri pada menit ke-64 untuk membawa keunggulan Spurs.
Dia gagal mengantisipasi tendangan Erik Lamela, yang baru 5 menit masuk lapangan menggantikan Dele Alli, dengan tepat dan bola meluncur ke gawang sendiri tepat di sudut kanan bawah tanpa dapat dicegah kiper Lukasz Fabianski.
Ujung tombak Spurs Harry Kane menggandakan keunggulan tuan rumah pada menit ke-82 dengan memaksimalkan assist Son Heung-min.
Ini menjadi gol ke-300 Kane sepanjang karir profesionalnya termasuk ketika dia dipinjamkan Spurs ke beberapa klub yakni Leicester City, Norwich City, Milwall, dan Leyton Orient, juga termasuk 32 gol untuk Timnas Inggris.
Dengan kemenangan ini, Spurs naik satu setrip ke posisi ketujuh di klasemen sementara Liga Primer dengan nilai 45, berjarak 6 angka dari Chelsea di setrip keempat yang merupakan jatah terbawah tiket Liga Champions Eropa musim depan.
Sementara itu, bagi West Ham, yang ditukangi pelatih David Moyes, kekalahan ini semakin mendekatkan The Hammers ke zona merah degradasi. Berada di urutan ke-17, koleksi nilai West Ham 27, sama dengan Bournemouth. West Ham hanya unggul selisih gol -19 berbanding -20.
Jadi, jika Bournemouth mampu menaklukkan Wolverhampton Wanderers, West Ham masuk zona degradasi. Bahkan, kalau Aston Villa, yang kini menempati posisi ke-19 dengan nilai 26, mengalahkan Newcastle United, maka West Ham langsung melorot dua setrip menggantikan posisi Villa.