Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Liga Inggris : Tottenham vs MU 1–1, Soton Habisi Norwich

Tottenham bermain seri melawan Manchester United, sedangkan Southampton melumat Norwich 3 - 0 dalam pertandingan pekan ke-30 Liga Primer Inggris.
Penyerang Tottenham Steven Bergwijn (kedua kiri) melepas tendangan yang menjebol gawang Manchester United./The Guardian
Penyerang Tottenham Steven Bergwijn (kedua kiri) melepas tendangan yang menjebol gawang Manchester United./The Guardian

Bisnis.com, JAKARTA – Tottenham Hotspur dan Manchester United bermain imbang dengan skor 1–1 dalam pertandingan pekan ke-30 Liga Primer Inggris pada Sabtu (20/6/2020) dini hari WIB.

Bermain di Stadion Tottenham Hottspur di London, tuan rumah gagal mempertahankan keunggulan ketika pertandingan yang dipimpin oleh wasit Jonathan Moss memasuki menit-menit akhir.

Steven Bergwijn membuka skor untuk tim asuhan Jose Mourinho pada menit ke-27 melalui tendangan keras mendatar dari dalam kotak penalti yang memang sulit untuk dicegah kiper MU David de Gea untuk menjadi gol.

Di laga ini pelatih MU Ole Gunnar Solskjaer memasukkan gelandang Paul Pogba pada menit ke-63 dan pada menit ke-80 dia dijatuhkan pemain Spurs Eric Dier di dalam kotak penalti. Wasit pun menunjuk titik putih yang dengan sempurna dieksekusi Bruno Fernandes untuk menjadikan gol penyama skor 1–1.

Dengan hasil ini, kedua tim tak beranjak di klasemen. Spurs tetap di posisi kedelapan dengan nilai 42, sedangkan MU di setrip kelima dengan koleksi 46 angka. Adapun empat tim teratas ialah Liverpool 82, Manchester City 60, Leicester City 53, dan Chelsea 48.

Di laga lain, Southampton menghantam tuan rumah Norwich City dengan skor telak tiga gol tanpa balas di Stadion Carrow Road. Ketiga gol dilesakkan oleh Danny Ings (49’), Stuart Armstrong (54’), dan Nathan Redmond (79’).

Hasil ini mengangkat Soton satu setrip ke posisi ke-13 dengan nilai 37, sedangkan Norwich makin terbenam di dsar klasemen dengan koleksi 21 angka, berjarak 6 angka dari zona aman.

Untuk mengetahui jadwal lengkap pekan ke-30, sila klik di sini.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : The Guardian
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper