Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Ibrahimovic: AC Milan Berhenti Bermain Setelah Unggul 2 - 0

Sempat unggul 0 - 2 pada babak pertama, Rossoneri justru kebobolan 4 gol pada babak kedua.
Striker AC Milan, Zlatan Ibrahimovic/SempreMilan
Striker AC Milan, Zlatan Ibrahimovic/SempreMilan

Bisnis.com, JAKARTA - AC Milan harus menelan pil pahit dalam derbi sekota melawan Inter Milan Senin (10/2/2020) dini hari WIB.

Sempat unggul 0 - 2 pada babak pertama, Rossoneri justru kebobolan 4 gol pada babak kedua.

Pemain senior yang juga mencetak gol kedua AC Milan pada pertandingan itu, Zlatan Ibrahimovic, mengatakan bahwa timnya nampak jemawa setelah mampu unggul pada paruh pertama. Setelah turun minum, jelas dia, AC Milan justru kehilangan motivasi untuk bermain.

“[AC Milan] berhenti bermain, berhenti percaya, berhenti menekan,” tegasnya seperti dilansir Football Italia, Senin (10/2/2020).

Pemain asal Swedia itu sebenarnya bermain apik dengan sumbangsih satu umpan kunci atau assist dan mencetak satu gol. Umpan terukurnya kepada Ante Rebic berbuah gol pada menit ke - 40.

Lima menit berselang, Ibrahimovic juga mencatatkan namanya di papan skor melalui sundulan yang tidak mampu dihalau Daniele Padelli, kiper Inter Milan.

Sayangnya, setelah turun minum penampilan Inter Milan lebih baik, kendati Ibra juga sempat membahayakan gawang Inter melalui sundulannya yang mengenai tiang.

Anak asuh Antonio Conte bermain dengan lebih semangat. Hasilnya, Inter menciptakan 4 gol melalui Marcelo Brozovic, Matias Vecino, Stefan de Vrij dan Romelu Lukaku. Inter pun sukses membalikkan keadaan menjadi 4 - 2.

"Sulit untuk menjelaskan apa yang terjadi. Saya pikir itu lebih karena pengalaman, karena Anda harus tahu bagaimana mengendalikan permainan dengan posisi unggul 2 - 0," ujarnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper