Bisnis.com, JAKARTA – Liverpool menang dengan cara sangat dramatis atas Arsenal di 16 besar Piala Liga Inggris (Carabao Cup) melalui adu penalti setelah skor imbang 5 - 5 selama 2 x 45 menit.
Manchester United juga berhasil melaju ke perempat final atau 8 besar setelah menaklukkan Chelsea, bersamaan dengan Aston Villa mengatasi Wolverhampton Wanderers.
Dalam pertandingan perdelapan final di Stadion Anfield pada Kamis (31/10/2019) dini hari WIB, Liverpool nyaris dipermalukan Arsenal di hadapan pendukung sendiri.
Hingga waktu reguler 90 menit, Liverpool masih tertinggal 4 - 5 setelah sempat pula tertinggal 1 - 3 dan 2 - 4. Liverpool akhirnya selamat dari kekalahan berkat gol yang dilesakkan Divock Origi ketika babak kedua telah memasuki injury time selama 4 menit.
Liverpool unggul cepat pada menit ke-6 akibat bek Arsenal Shkodran Mustafi membuat gol bunuh diri pada menit ke-6. Namun, tuan rumah lantas ketinggalan 1 - 3 setelah Arsenal membalas melalui Lucas Torreira (19’) serta Gabriel Martinelli (26’ dan 36’).
Tuan rumah asuhan Jurgen Klopp, yang tidak menurunkan trio lini depan Mohamed Salah, Sadio Mane, dan Roberto Firmino, memperkecil skor menjadi 2 - 3 lewat penalti James Milner 3 menit menjelang rehat.
Memasuki babak kedua, berjalan 9 menit, Arsenal menambah gol lewat kontribusi Ashley Maitland-Niles. Alex Oxlade-Chamberlain, yang 2 tahun lalu pindah ke Liverpool setelah membela Arsenal selama enam musim, mencetak gol ketiga tuan rumah pada menit ke-58 sehingga skor 3 - 4.
Berselang 4 menit, Origi menjebol gawang Arsenal yang dikawal kiper asal Argentina Daman Martinez, skor pun imbang 4 - 4.
Namun, tamu besutan Unai Emery mencetak gol kelima pada menit ke-70 melalui Joseph Willock. Arsenal seperti akan menang 4 - 5 saat wasit Andre Marriner bersiap meniup peluit akhir, tapi Origi menjadi pahlawan The Reds dengan golnya saat injury time berjalan 4 menit sehingga skor imbang 5 - 5.
Pemenang yang berhak melaju ke 8 besar pun mesti ditentukan lewat adu penalti. Lima eksekutor Liverpool sukses menjebol gawang Martinez, sedangkan Dani Ceballos dari sisi Arsenal gagal menjebol gawang Liverpool yang dikawal Caomhin Kelleher. Liverpool pun menang adu penalti 5 - 4.
Sementara itu, di Stadion Stamford London, Manchester United layak berterima kasih kepada Marcus Rashford yang memborong dua gol ke gawang tuan rumah Chelsea.
Rashford mencetak dua golnya pada menit ke-25 dari titik penalti dan menit 73, diselingi satu gol balasan tuan rumah kontribusi Michy Batshuayi pada menit ke-61. Hasil ini membuat Chelsea gagal mencapai runner up sebagaimana musim lalu, di final kalah dari Manchester City.
Satu tim lainnya yang meraih tiket ke 8 besar adalah Aston Villa. Bermain di Villa Park di Birmingham, tuan rumah mengatasi Wolverhampton Wanderers 2 - 1.
Dua gol tuan rumah dicetak Anwar El Ghazi (28’) dan Ahmed El Mohamady (57’), diselingi satu gol balasan tamu melalui Patrick Cutrone pada menit ke-54.
Langkah Liverpool, MU, dan Villa ke 8 besar ini mengikuti lima tim lainnya yang sehari sebelumnya memastikan tiket perempat final yakni juara bertahan Manchester City, Everton, Leicester City, Oxford United, dan Colchester United.