Bisnis.com, JAKARTA – Bali United akhirnya kehilangan poin pertama di ajang Liga 1 2019 setelah dipaksa imbang Kalteng Putra dalam laga tunda pekan keempat yang digelar pada Rabu (26/6/2019).
Bermain di Stadion Sultan Agung di Bantul, Yogyakarta, yang menjadi markas sementara Kalteng Putra, Bali United memimpin 0 - 1 ketika rehat berkat gol sundulan kepala Ricky Fajrin pada menit ke-25.
Memulai babak kedua, berjalan 3 menit, Ferinando Pahabol berhasil melesakkan gol balasan ke gawang Bali United yang dikawal kiper Wawan Hendrawan.
Ketika pertandingan tepat berlangsung 1 jam, kedua tim harus bermain masing-masing dengan 10 orang setelah bek Bali United Leonard Tupamahu bertikai dengan penyerang Kalteng Putra Diogo Campos dan wasit wawan Rapiko memberi kartu merah kepada keduanya.
Pada menit ke-76, Bali United memulihkan keunggulan menjadi 1 - 2 berkat gol Willian Pacheco, tetapi berselang 5 menit kemudian Kalteng Putra mencetak gol kedua lewat aksi Antoni Putro Nugroho sehingga skor akhir imbang 2 - 2.
Meski kehilangan poin, Bali United tetap memimpin klasemen sementara Liga 1 dengan nilai 13 karena selalu menang di empat pertandingan sebelumnya, sedangkan Kalteng Putra di setrip keempat dengan poin 8.
Dalam pertandingan lain yang digelar pada saat bersamaan, Perseru Badak Lampung FC dipermalukan dengan skor tipis 0 - 1 oleh tamunya PSIS Semarang. Satu-satunya gol PSIS dicetak Silvio Escobar pada menit ke-3.
Sebenarnya Badak Lampung sempat menjaringkan gol balasan melalui pemain beteran TA Musafri, tetapi dianulir wasit Oki Dwi Putra karena offside.
Ironisnya, ini merupakan laga perdana Badak Lampung di kandangnya, Stadion Sumpah Pemuda di Way Halim, Badak Lampung, setelah bertransformasi dari musim lalu sebagai Perseru Serui dan bermarkas di Stadion Marora di Yapen, Papua.
Dengan kemenangan ini, PSIS menempati posisi keenam dengan nilai 7, sedangkan Perseru Badak Lampung tiga setripo di bawahnya dengan nilai 6.