Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil & Jadwal Liga Italia, Napoli Tutup Musim dengan Kekalahan

Napoli menutup Serie A Italia musim 2018-2019 dengan kekalahan 2 - 3 dari Bologna dalam pertandingan pekan ke-38 pada Minggu (26/5/2019) dini hari WIB.
Skuat Bologna merayakan gol kemenangan atas Napoli./Twitter@Bologna FC1909en
Skuat Bologna merayakan gol kemenangan atas Napoli./Twitter@Bologna FC1909en

Bisnis.com, JAKARTA – Napoli menutup Serie A Italia musim 2018-2019 dengan kekalahan 2 - 3 dari Bologna dalam pertandingan pekan ke-38 pada Minggu (26/5/2019) dini hari WIB.

Bermain di Stadion Renato dall Ara di Bologna, gol kemenangan tuan rumah terjadi hanya 3 menit menjelang laga usai melalui kontribusi Federico Santander.

Santander pula yang membuka gol Bologna pada menit ke-43 dan hanya berselang 2 menit kemudian Blerim Dzemaili menggandakan keunggulan tim asuhan pelatih asal Kroasia Sinisa Mihajlovic.

Pada babak kedua, Napoli menyamakan kedudukan menjadi 2 - 2 melalui kontribusi Fawzi Ghoulam pada menit ke-57 dan Dries Mertens 20 menit kemudian.

Ketika mencetak gol balasan kedua untuk Napoli, Mertens baru bermain selama 14 menit, masuk menggantikan Lorenzo Insigne.

Pada akhirnya kemenangan menjadi milik tuan rumah setelah Santander, ujung tombak asal Paraguay, mencetak gol keduanya atau ketiga untuk timnya. Skor akhir 3 - 2 untuk Bologna.

Hasil ini tak membawa dampak apa pun bagi kedua tim. Sebelum laga dimulai, Napoli telah dipastikan finis di peringkat kedua di bawah Juventus sang juara.

Hal serupa bagi Bologna yang saat ini menempati peringkat ke-10 klasemen sementara dengan koleksi 44 angka. Kemenangan ini tak mengantar manfaat apa pun bagi Bologna yang sudah aman dari degradasi dan di sisi lain telah dipastikan gagal finis di zona tiket kompetisi Eropa musim depan.

Satu pertandingan pekan ke-38 yang telah digelar ialah Frosinone bermain imbang tanpa gol ketika menjamu Chievo Verona di Stadion Benito Stirpe.

Hasil ini pun tak memberi pengaruh apa pun bagi kedua tim yang sudah dipastikan degradasi sehingga mesti berkompetisi di Serie B musim 2019 - 2020.

Untuk mengetahui jadwal lengkap pertandingan terakhir Serie A, sila klik di sini.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper