Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jadwal Piala Dunia Grup B, Iran Bertekad Redam Spanyol

Pelatih Iran Carlos Queiroz mengaku tidak memiliki 'ramuan ajaib' untuk mengalahkan Spanyol dalam pertandingan lanjutan Grup B di Stadion Kazam Arena, Kamis (21/6/2018) dini hari WIB.
Pelatih Timnas Iran Carlos Queiroz/Reuters-Zoubeir Souissi
Pelatih Timnas Iran Carlos Queiroz/Reuters-Zoubeir Souissi

Bisnis.com, JAKARTA - Pelatih Iran Carlos Queiroz mengaku tidak memiliki 'ramuan ajaib' untuk mengalahkan Spanyol dalam pertandingan lanjutan Grup B Piala Dunia 2018 di Stadion Kazan Arena, Kamis (21/6/2018) dini hari WIB.

Mantan asisten pelatih Sir Alex Ferguson itu hanya mendorong para pemainnya untuk bertarung habis-habisan dan bertekad meredam permainan mantan juara dunia itu.

Pria asal Portugal itu bahkan memuji tim asuhan Fernando Hierro yang dinilainya banyak dihuni pemain hebat. Meski demikian, dia tetap ingin timnya meraih hasil positif terlebih pada laga perdana menang atas Maroko 1-0.

"Saya harus mengatakan, jika ada ramuan ajaib untuk menghentikan Spanyol yang bisa kami beli seharga satu juta dolar, kami akan membelinya," katan pria berusia 65 tahun itu pada Rabu (20/6/2018).

Dia mengatakan anak asuhnya hanya akan mempertahankan tekad yang sudah digenggam untuk mengandaskan permainan Spanyol. “Yang bisa kami lakukan adalah mempertahankan tekad kami dan kemampuan untuk menahan [mereka]," katanya.

“Ketika kami bertahan, yang harus kami lakukan untuk beberapa saat adalah bertarung secara kolektif. Apa yang tidak bisa kita lakukan adalah mempertahankan dan kemudian menyerah, itu tidak jujur," lanjutnya.

Adapun Spanyol bermain imbang 3-3 kontra Portugal dalam pertandingan pembuka Grup B, atau dua hari setelah pelatih Julen Lopetegui dipecat dan digantikan oleh Fernando Hierro. Queiroz mengaku kagum pada sosok pelatih dan mantan bek Real Madrid tersebut.

"Saya sangat mengaguminya. Dia adalah orang yang sangat terampil dan saya pikir dia orang yang tepat untuk menyatukan tim Spanyol. Kami melihat bahwa saat melawan Portugal, mereka bermain seperti sebuah tim yang bersatu," ujarnya.

Di sisi lain, Queiroz sempat mengeluh ketika bek andalannya Rouzbeh Cheshmi mengalami cedera saat melakukan proses latihan. Namun demikian, dia akan tetap mencari pemain pengganti yang dinilai tepat.

"Kami harus bermain untuk menang dan kami harus memainkan pertandingan terbaik kami." ucapnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Ilham Budhiman
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper