Bisnis.com, JAKARTA - Piala Raja Spanyol (Copa del Rey) segera menggelar rangkaian laga 32 besar yang dilaksanakan dengan dua keg kandang dan tandang.
Tiga tim jagoan Divisi Primer La Liga yakni Real Madrid, FC Barcelona, dan Atletico Madrid layak diprediksi bakal menangguk kemenangan lantaran hanya akan meladeni lawan-lawan yang berkompetisi di level yang lebih rendah.
Juara bertahan turnamen ini ialah FC Barcelona. Dalam pertandingan final edisi musim lalu di Stadion Vicente Calderon di Madrid, Barca menaklukkan Deportivo Alaves dengan skor 3-1.
Berikut jadwal lengkap leg pertama 32 besar Copa del Rey (dalam WIB):
Rabu, 25 Oktober:
00:30 Cartagena vs Sevilla
00:30 Numancia vs Malaga
01:30 Real Zaragoza vs Valencia
01:30 Getafe vs Deportivo Alaves
02:30 Real Murcia vs Barcelona
02:30 Cadiz vs Real Betis
Kamis, 26 Oktober:
00:00 Formentera vs Athletic Bilbao
01:30 Ponferradina vs Villarreal
01:30 Real Valladolid vs Leganes
01:30 Elche vs Atletico Madrid
02:30 Eibar vs Celta Vigo
Jumat, 27 Oktober:
00:30 Lleida Esportiu vs Real Sociedad
01:30 Deportivo La Coruna vs Las Palmas
01:30 Girona vs Levante
02:30 Fuenlabrada vs Real Madrid
02:30 Tenerife vs Espanyol.