Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Manchester City Umumkan Kecelakaan Sergio Aguero

Penyerang Manchester City Sergio Aguero terlibat dalam kecelakaan di jalanan di Belanda dan kondisinya akan dinilai oleh para dokter klub ketika ia kembali pada Jumat, kata klub Liga Inggris tersebut.
Striker Manchester City Sergio Aguero/Reuters-Darren Staples
Striker Manchester City Sergio Aguero/Reuters-Darren Staples

Bisnis.com, LONDON -  Penyerang Manchester City Sergio Aguero terlibat dalam kecelakaan di jalanan di Belanda dan kondisinya akan dinilai oleh para dokter klub ketika ia kembali pada Jumat (29/9/2017), kata klub Liga Inggris tersebut.

"(Kondisi) Sergio Aguero akan dinilai oleh dokter-dokter klub pada hari ini setelah ia terlibat dalam kecelakaan di jalanan pada Kamis," kata City mengenai pemain Argentina itu dalam pernyataan di situs resmi mereka (www.mancity.com).

"Penyerang City itu berada di Belanda pada hari liburnya dan mengalami beberapa cedera. Ia akan kembali ke Manchester pagi ini dan statusnya akan diperiksa menjelang pertandingan Liga Inggris melawan Chelsea besok."

Laporan-laporan awal di media Argentina mengatakan Aguero, yang telah mengoleksi enam gol dari enam penampilan di liga musim ini, bepergian ke Amsterdam untuk menyaksikan konser dan merupakan penumpang di taksi yang menubruk tiang.

Klub pertama Aguero, Independiente, klubnya di Argentina, Independiente, mengatakan melalui Twitter, "Pemulihan yang cepat dan kuat. Segenap Independiente bersama Anda di masa sulit ini." Pemuncak klasemen Liga Inggris City, yang akan berhadapan dengan Chelsea di Stamford Bridge pada Sabtu, telah dihantam berbagai masalah cedera pada pekan ini ketika hasil pemindaian memperlihatkan bahwa bek internasional Prancis Benjamin Mendy mengalami kerusakan ligamen ikat pada lutut kanannya dan berpeluang absen selama beberapa bulan.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Martin Sihombing
Sumber : ANTARA/REUTERS
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper