Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Piala Jerman: Dua Tim Bundesliga Takluk

Terjadi kejutan dalam putaran kedua Piala Jerman saat dua tim Bundesliga, kompetisi teratas dalam sistem sepak bola Jerman, dikalahkan lawan-lawannya dari divisi yang lebih rendah.
Nils Petersen gagal membawa Freiburg melaju di Piala Jerman/Reuters-Mariana Bazo
Nils Petersen gagal membawa Freiburg melaju di Piala Jerman/Reuters-Mariana Bazo

Bisnis.com, JAKARTA - Terjadi kejutan dalam putaran kedua Piala Jerman (DFB Pokal) ketika dua tim kontestan Bundesliga, kompetisi teratas dalam sistem sepak bola Jerman, dikalahkan lawan-lawannya dari divisi yang lebih rendah.

Bayer 04 Leverkusen menyarah dari tuan rumah Sportfreunde Lotte melalui adu penalti dengan skor 3-2 setelah gagal mempertahankan dua kali keunggulan dalam permainan selama 120 menit dan akhirnya imbang 2-2.

Bermain di Stadion Frimno di Lotte yang merupakan kandang Sportfreunde, Kevin Volland membuka skor untuk keunggulan tim tamu pada menit ke-25 dengan memaksimalkan assist Stefan Kiessling. Skor 0-1 bertahan hingga rehat.

Memasuki babak kedua, baru berjalan 2 menit pemain Leverkusen Roberto Hilbert membuat gol bunuh diri sehingga skor 1-1 dan angka itu bertahan hingga waktu reguler 2 x 45 menit selesai. Dengan demikian, pertandingan dilanjutkan ke perpanjangan waktu 2 x 15 menit.

Di babak tambahan ini, Volland kembali memberikan keunggulan bagi Leverkusen dengan golnya pada menit ke-95, namun tuan rumah berhasil mencetak gol balasan melalui Kevin Freiberger di ujung babak pertama tambahan waktu. Skor 2-2 bertahan hingga laga 120 menit usai.

Bayer Leverkusen akhirnya menelan pil pahit dengan kekalahan 2-3 dalam babak adu penalti dari lawannya yang merupakan kontestan Divisi 3.

Kekalahan juga didapat kontestan Bundesliga SC Freiburg yang di kandang sendiri menyerah lewat adu penalti dari tim Divisi 2 Sandhausen.

Sempat unggul 1-0 lewat Mats Moller Daehli pada menit ke-21, Freiburg justru dijungkir-balikkan oleh tiga gol tim tamu lewat kontribusi Tim Kester (39’), Andrew Wooten (53’), dan Richard Sukuta-Pasu (64’). Skor 1-3.

Masih beruntung, Freiburg mampu dua kali lagi menjebol gawang tim tamu pada menit-menit akhir pertandingan melalui Vincenzo Grifo (76’) dan penalti Nils Petersen (82’).

Skor 3-3 bertahan hingga laga diteruskan ke babak tambahan waktu 2 x 45 menit, sehingga pemenang ditentukan melalui adu penalti dan akhirnya Freiburg menyerah 3-4.

Hasil pertandingan putaran kedua Piala Jerman:

Sportfreunde Lotte 2 vs Bayer Leverkusen 2 (Sportfreunde Lotte menang adu penalti 3-2)

Dynamo Dresden 0 vs Arminia Bielefeld 1

Freiburg 3 vs Sandhausen 3 (Sandhausen menang adu penalti 4-3)

Wurzburger Kickers 0 vs Munchen TSV 0 (Munchen menang adu penalti 4-3)

Hallescher 0 vs Hamburg SV 4

St. Pauli 0 vs Hertha Berlin 2.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Soccerway
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper