Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Euro 2016: Cetak Hattrick Tak Jamin Andy Carroll Masuk Timnas Inggris

Pelatih Timnas Inggris Roy Hodgson menepis asumsi bahwa penyerang West Ham United Andy Carroll berpeluang masuk timnas untuk Piala Eropa tahun ini.
Andy Carroll/Daily Star
Andy Carroll/Daily Star

Bisnis.com, JAKARTA - Pelatih Timnas Inggris Roy Hodgson menepis asumsi bahwa penyerang West Ham United Andy Carroll berpeluang masuk timnas untuk Piala Eropa tahun ini.

Penyerang berusia 27 tahun yang kerap dibekap cedera itu mencetak hattrick pertandingan Liga Primer Inggris melawan Arsenal pada 9 April lalu, memicu dugaan-dugaan bahwa Hodgson akan memasukkannya dalam skuat untuk turnamen di Prancis, yang akan dimulai pada Juni.

"Setiap kali seseorang mencetak gol dan dia orang Inggris, maka (reaksi) yang muncul adalah, ‘Mengapa ia tidak bermain untuk timnas Inggris?’. Saya tentu tidak akan memilihnya dengan dasar dia mencetak hattrick," kata pelatih berusia 68 tahun itu.

Kekuatan-kekuatan utama Carroll adalah kehadiran fisiknya dan kemampuannya di udara, menawarkan ancaman yang berbeda terhadap para penyerang lain yang dimiliki Hodgson, termasuk Harry Kane, Jamie Vardy, Daniel Sturridge, Danny Welbeck, dan Wayne Rooney.

"Kami mengenal Andy, kami tahu kualitasnya. Dalam dunia ideal, jika Anda punya banyak tempat di tim Anda, Anda akan selalu memasukkan sosok seperti dia karena dia luar biasa di udara. Namun, apakah saya akan memasukkannya atau tidak dengan pilihan-pilihan lain yang tersedia, saya belum tahu," lanjut mamntan pelatih Timnas Swiss, Uni Emirat Arab, dan Finandia itu pada Senin dini hari WIB (18/4/2016).

Carroll telah sembilan kali memperkuat Timnas Inggris, penampilan terakhir untuk negaranya terjadi pada 2012.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Antara/Reuters
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper