Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bologna Kembali Bertarung di Serie A

Bologna FC 1909 melengkapi tiga tim yang Serie B yang promosi ke Serie A Liga Italia setelah dalam pertandingan play off terakhir imbang melawan Pescara dengan skor 1-1.
Presiden Bologna Joe Tacopina merayakan kembalinya ke Serie A Italia/Iguana Press
Presiden Bologna Joe Tacopina merayakan kembalinya ke Serie A Italia/Iguana Press

Bisnis.com, JAKARTA - Bologna FC 1909 melengkapi tiga tim yang Serie B yang promosi ke Serie A Liga Italia setelah dalam pertandingan play off terakhir imbang melawan Pescara dengan skor 1-1.

Dalam pertandingan tersebut, Gianluca Sansone membuka gol untuk Bologna pada menit ke-37, namun kemudian pemain pengganti Cristian Pasquato menyamakan skor menjadi 1-1 saat babak kedua berjalan 10 menit.

Bologna beruntung bisa mengakhiri pertandingan dengan 1-1, karena harus bermain dengan hanya 10 oemain selama 25 menit terkhir setelah Ibrahima Mbaye kena kartu merah.

Dua tim yang telah memastikan promosi sebelumnya adalah Frosinone dan Carpi. Dengan demikian, Bologna melengkapi jumlah 20 tim yang akan berkompetisi di Serie A pada musim 2015-2016.

Ke-20 tim yang akan bertarung di Serie A musim depan ialah Atalanta, Bologna, Carpi, Chievo, Empoli, Fiorentina, Frosinone, Genoa, Inter, Juventus, Lazio, Milan, Napoli, Palermo, Roma, Sampdoria, Sassuolo, Torino, Verona, dan Udinese.

Bologna dimiliki oleh pengacara asal New York, Amerika Serikat, Joe Tacopina yang bertindak sebagai presiden klub dan Presiden klub Kanada Montreal Impact Joey Saputo. Keduanya membeli Bologna pada Oktober tahun lalu.

Bologna dilatih mantan bek Timnas Uruguay Diego Lopez. Ironisnya, pada akhir musim 2013-2014 Lopez justru dibuang manajemen Cagliari meskipun berhasil membawa klub itu bertahan di Serie A. Ketika pada akhir musim 2014-2015 ini Bologna naik kasta ke Serie A di bawah Lopez, Cagliari, yang terakhir dilatih Gianluca Festa, malah degradasi ke Serie B.

Berbeda dengan Frisinone dan Carpi, Bologna merupakan tim yang bisa disebut bolak-balik ke Serie A. Tim yang bermarkas di Stadion Renato Dall'Ara ini pernah menjuarai Serie A sebanyak tujuh kali yakni pada 1924-1925, 1928-1929, 1935-1936, 1936-1937, 1938-1939, 1940-1941, dan 1963-1964.

Bologna juga menjadi runner up Serie A sebanyak tujuh kali yakni 1920-1921, 1923-1924, 1925-1926, 1926-1927, 1931-1932, 1939-1940, dan 1965-1966.

Selain itu, klub berjuluk Rossoblu yang dikapteni oleh gelandang Timnas Uruguay Diego Perez tersebut menjuarai Coppa Italia edisi 1969-1970 dan 1973-1974.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Fox Sports
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper