Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

PIALA AFRIKA 2015: Tunisia Emoh Minta Maaf ke CAF

Tunisia, yang telah menuduh CAF berbohong, menolak minta maaf kepada organisasi tertinggi sepak bola di Afrika itu.
Wasit Rajindraparsad Seechurn mendapat perlindungan dari petugas keamanan saat diserbu pemain Tunisia/Reuters
Wasit Rajindraparsad Seechurn mendapat perlindungan dari petugas keamanan saat diserbu pemain Tunisia/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Tunisia menolak meminta maaf setelah menunduh Konfederasi Sepak Bola Afrika (CAF) penipu akibat timnya tersingkir dari turnamen Piala Afrika 2015 setelah kalah 1-2 dalam pertandingan melawan tuan rumah Guinea Khatulistiwa.

Dalam pertandingan perempat final, Tunisia unggul 1-0 ketika laga memasuki menit-menit akhir waktu reguler 90 menit. Pada ujung waktu reguler itulah wasit Rajindraparsad Seechurn dari Mauritius memutuskan pemberian tendangan penalti untuk tuan rumah yang jikka diperhatikan dari tayangan ulang televisi pelanggaran memang terjadi namun tidak terlalu keras.

Akibat penalti itu, skor menjadi 1-1 dan laga dilanjutkan ke perpanjangan waktu 2 x 15 menit yang akhirnya dimenangi oleh Guinea Khatulistiwa dengan skor 2-1.

Selepas laga, para pemain Tunisia menyerbu wasit, namun wasit sempat mendapatkan perlindungan dari petugas keamanan. Atas insiden itu, CAF menetapkan denda 50 ribu kepada federasi sepak bola Tunisia plus keharusan meminta maaf lantaran telah menuduh CAF melakukan kebohongan.

Namun, sebagaimana diungkapkan oleh pejabat komite eksekutif federasi sepak bola Tunisia dan dikabarkan kantor berita ATAP, mereka menolak meminta maaf atas tudingan CAF penipu.

Akibat penolakan minta maaf itu, Tunisia terancam tidak disertakan dalam babak kualifikasi Piala Afrika edisi berikutnya yang dimulai pada Juni tahun ini.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Reuters

Topik

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper