Bisnis.com, JAKARTA - Federasi Sepak Bola Malaysia (FAM) menunjuk Peter Cklamovski sebagai pelatih Timnas Malaysia selepas Piala AFF 2024.
Timnas Malaysia bakal dilatih Peter Cklamovski dalam pertandingan di Kualifikasi Piala Asia 2027.
Dilansir dari laman FAM, Selasa (17/12/2024), Peter Cklamovski mulai menangani Timnas Malaysia per 1 Januari 2025.
Juru taktik asal Australia itu ditugaskan memimpin persiapan Harimau Malaya untuk tampil di Kualifikasi Piala Asia 2027.
Kualifikasi Piala Asia 2027 rencananya digelar mulai Maret 2025 hingga Maret 2026.
Cklamovski diharapkan bisa membawa Timnas Malaysia lolos ke putaran final Piala Asia 2027.
Baca Juga
Persaingan di Kualifikasi Piala Asia 2027 terbilang sangat ketat karena hanya juara grup yang berhak lolos ke putaran final.
Timnas Malaysia tergabung di Grup F Piala Asia 2027 bersama Timnas Vietnam, Nepal, dan Laos.
Selain dibebani target lolos ke putaran final Piala Asia 2027, Peter Cklamovski juga ditugaskan membawa Timnas Malaysia menembus 100 besar ranking FIFA.
Meski FAM telah resmi mengumumkan pelatih baru, arsitek Timnas Malaysia di ajang Piala AFF 2024 dipegang oleh pelatih interim, Pau Marti.
Tak hanya itu saja, FAM juga mengumumkan Nafuzi Zain sebagai pelatih anyar Timnas U-23 Malaysia U-23.
Nafuzi Zain yang merupakan mantan pelatih Kedah Darul Aman FC diharapkan membawa Timnas U-23 Malaysia untuk tampil di berbagai ajang seperti AFF U-23 2025, Kualifikasi Piala Asia U-23, dan SEA Games 2025.
Serupa dengan Peter Cklamovski, Nafuzi Zain juga mulai bertugas di Harimau Muda pada 1 Januari 2025.