Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Ranking FIFA Indonesia vs Bahrain usai Laga Kontroversioanal

Ranking FIFA Indonesia diprediksi naik setelah ditahan imbang oleh Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026.
Skuad Timnas Indonesia saat melawan Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 / Reuters.
Skuad Timnas Indonesia saat melawan Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 / Reuters.

Bisnis.com, JAKARTA - Laga Indonesia vs Bahrain berakhir imbang dengan skor 2-2 di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Kamis (10/10/2024).

Skuad Garuda sebelumnya unggul 2-1 dan hampir berhasil menang atas Bahrain, sebelum perpanjangan Waktu memberikan Bahrain keuntungan.

Di tambahan waktu terakhir, Bahrain berhasil mencetak angka tambahan yang akhirnya menyamakan kedudukan 2-2.

Dengan hasil imbang ini, bagaimana hasil ranking FIFA terhadap Indonesia dan Bahrain?

Mengutip Footy Rankings, Indonesia diprediksi mendapat tambahan angka hingga 4,39 poin setelah ditahan imbang 2-2 secara kontroversial oleh Bahrain.

Indonesia yang sebelumnya mengumpulkan 1.124,17 poin berkat tambahan 15,44 poin dari 2 pertandingan melawan Arab Saudi dan Australia.

Dengan tambahan 4,39 poin, Indonesia akan memiliki poin 1128.56. Meskipun ranking FIFA Indonesia tidak berubah.

Sedangkan Bahrain kemungkinan akan mendapat pengurangan poin 4,39 menjadi 1311,1 dan turun ke peringkat 78 setelah bertengger di posisi 76.

Indonesia diprediksi bisa menambah poin apabila menang melawan China di Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada 15 Oktober mendatang.

Tambahan poin tersebut bisa membuat Indonesia tembus ke ranking 120, menyusul Thailand yang berada di peringkat ke-100.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper