Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Rapat Manajemen Manchester United, Erik ten Hag Dipertahankan

Manajemen Manchester United menggelar rapat darurat untuk membahas masa depan manajer Erik ten Hag setelah serangkaian hasil buruk tim Setan Merah.
Manajer Manchester United, Erik Ten Hag/Reuters
Manajer Manchester United, Erik Ten Hag/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Manajemen Manchester United menggelar rapat darurat untuk membahas masa depan manajer Erik ten Hag setelah serangkaian hasil buruk tim Setan Merah.

Manchester United mencatat start terburuk di Liga Inggris dalam 35 tahun terakhir pada musim ini.

Di bawah arahan Erik ten Hag, Manchester United cuma mengoleksi 8 poin dari 7 pertandingan.

Parahnya lagi, Manchester United yang menduduki posisi ke-14 klasemen sementara Liga Inggris, hanya mencetak 5 gol dalam 7 laga Premier League 2024-2025.

Manajemen Manchester United pun menggelar rapat pada Senin (7/10/2024) waktu setempat atau Selasa (8/10/2024) waktu Indonesia.

Manajemen The Red Devils meninjau performa Erik ten Hag sebagai manajer setelah meraih hasil imbang 0-0 kontra Aston Villa pekan lalu.

Dilansir dari Manchester Evening News, rapat itu dihadiri Sir Jim Ratcliffe, Joel Glazer, kepala eksekutif Omar Berrada, kepala olahraga Ineos Sir Dave Brailsford, dan Gary Neville sebagai bagian Satuan Tugas Regenerasi Manchester United.

Para petinggi Manchester United juga akan menggelar pertemuan komite eksekutif untuk membahas masa depan Erik ten Hag hari ini.

Meski begitu, beberapa media Inggris melaporkan bahwa hasil pertemuan itu tak akan mengubah posisi Ten Hag.

Manajemen Manchester United tetap menyiapkan kandidat pelatih jika sewaktu-waktu Ten Hag lengser dari posisi manajer.

Ada dua nama yang santer bakal menjadi pelatih baru Manchester United yakni Ruud van Nistelrooy dan Thomas Tuchel.

Van Nistelrooy saat ini menjadi asisten pelatih Manchester United mendampingi Ten Hag. Eks striker kebanggaan Old Trafford itu baru bergabung kembali dengan Manchester United pada awal musim ini.

Sementara itu Tuchel masih berstatus tanpa klub setelah hengkang dari Bayern Munchen pada akhir musim lalu.

Kendati demikian, manajemen Manchester United menilai mengganti sosok manajer saat musim sudah berjalan adalah keputusan yang berisiko.

"Thomas Tuchel yang masih menganggur kini menjadi kandidat yang dipertimbangkan oleh MU sebagai pengganti potensial, sehingga tidak perlu lagi mencari pelatih sementara. Klub ini pernah mengangkat Ole Gunnar Solskjaer, Michael Carrick, dan yang paling mengecewakan, Ralf Rangnick, sebagai pelatih sementara, namun tidak ada yang berhasil dalam jangka panjang, seperti yang telah ditegaskan oleh MU," tulis Manchester Evening News.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper