Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jadwal Seoul Earth on Us Cup 2024, Indonesia vs Thailand: Timnas Diminta Jangan Sombong

Jadwal Seoul Earth on Us Cup 2024, timnas Indonesia akan berhadapan dengan Thailand pada Jumat (30/8/2024) esok.
Pesepak bola Timnas Indonesia Kadek Arel Priyatna mencetak gol ke gawang Argentina /ANTARA FOTO-Rizal Hanafi-sgd-tom
Pesepak bola Timnas Indonesia Kadek Arel Priyatna mencetak gol ke gawang Argentina /ANTARA FOTO-Rizal Hanafi-sgd-tom

Bisnis.com, JAKARTA - Jadwal Seoul Earth on Us Cup 2024, timnas Indonesia akan berhadapan dengan Thailand pada Jumat (30/8/2024) esok.

Timnas Indonesia yang diasuh Indra Sjafri punya modal usai mengalahkan Argentina dengan skor 2-1 di laga perdana Seoul Earth on Us Cup 2024 di Stadion Mokdong, Korea Selatan, Rabu (28/8).

Indonesia tertinggal terlebih dahulu oleh gol Mirko Juarez Zemelich di menit 17', sebelum berbalik unggul 2-1. Dua gol kemenangan Indonesia dicetak oleh Kadek Arel menit ke-75' dan Maouri Ananda Yves menit ke-77' via penalti.

"Alhamdulillah hasil positif di laga perdana turnamen ini, apalagi lawan Argentina. Kemenangan kemarin harus disikapi dengan wajar. Jangan jemawa, jangan sombong. Tetap pakai ilmu padi. Semakin berisi, semakin merunduk," kata pelatih tim U-20, Indra Sjafri.

"Yang penting respon kita setelah kemenangan kemarin harus menjadi motivasi untuk kita bekerja lebih baik, untuk mencapai cita-cita kita, Timnas U-20 lolos untuk kualifikasi (Piala Asia U-20) dan lolos ke Piala Dunia (U-20)," tambahnya.

Indra Sjafri menyatakan bahwa keberhasilan Garuda Nusantara ini juga tidak lepas dari pendampingan pihak-pihak profesional untuk mendongkrak mental pemain.

"Pemain dibina tidak hanya teknis, ada berbagai aspek yang kami berikan. Kami didampingi orang-orang yang kompeten di dalamnya. Kami punya psikolog, para pelatih yang bagus, ofisial-ofisial yang mendukung mulai dari dokter dan sebagainya. Selain itu, tim ini sudah delapan bulan terbentuk. Dari waktu tersebut secara perlahan kami tahu kelebihan dan kekurangan pemain dalam hal teknis maupun lainnya demi mencapai top performance," jelas Indra Sjafri.

Pada hari Kamis (29/8) ini, Garuda Nusantara menjalani latihan recovery. Selanjutnya pada Jumat (30/8) besok, Indonesia akan melakoni laga kedua melawan Thailand.

Skuad Garuda Nusantara dipersiapkan untuk menghadapi Kualifikasi Piala Asia U-20 2025 yang akan berlangsung pada 25-29 September 2024 di Jakarta. Kadek Arel dan kawan-kawan tergabung di Grup F bersama dengan Yaman, Timor Leste, dan Maladewa.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : PSSI
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper