Bisnis.com, JAKARTA - Liverpool akan menjalani laga kandang pertama di Liga Inggris di bawah asuhan Arne Slot menghadapi Brentford di Stadion Anfield, Minggu (25/8/2024) malam.
Liverpool yang menjalani era baru setelah ditinggal Juergen Klopp berhasil meraih kemenangan di pekan pertama usai membekuk Ipswich Town dengan skor 2-0.
Sementara itu Brentford juga datang ke Anfield dengan kepercayaan diri penuh usai mengumpulkan tiga poin setelah mengalahkan Crystal Palace 2-1.
Siapa yang akan meraih kemenangan kedua di pertandingan ini, Liverpool atau Brentford?
Lima pertandingan Liverpool:
01/08/24
Liverpool 2 - 1 Arsenal
04/08/24
Manchester United 0 - 3 Liverpool
Baca Juga
11/08/24
Liverpool 4 - 1 Sevilla
11/08/24
Liverpool 0 - 0 Las Palmas
17/08/24
Ipswich Town 0 - 2 Liverpool
Lima pertandingan Brentford:
26/07/24
Benfica 1 - 1 Brentford
30/07/24
Estrela 3 - 1 Brentford
03/08/24
Watford 1 - 1 Brentford
10/08/24
Brentford 4 - 4 Wolfsburg
18/08/24
Brentford 2 - 1 Crystal Palace
Live Hasil Liverpool vs Brentford, 25 Agustus:
Liverpool meraih kemenangan kedua lewat gol dari Luis Diaz dan Mohamed Salah. Ini adalah kemenangan kedua yang diraih Arne Slot bersama Liverpool usai di pekan pertama menekuk Ipswich Town dengan skor 2-0.
Goolll. Mo Salah berhasil membawa Liverpool unggul 2-0 setelah bola chipnya tidak bisa dihalau kiper Brentford.
Luis Diaz nyaris mencetak gol kedua usai memanfaatkan umpan tarik, namun kiper Brentford, Mark Flekken melakukan penyelamatan gemilang.
Diogo Jota nyaris membawa Liverpool unggul 2-0. Namun peluangnya digagalkan pemain Brentford.
Babak pertama pertandingan Liverpool vs Brentford berakhir. Tidak ada lagi gol tercipta, Liverpool yang dijuluki The Reds memimpin 1-0 atas Brentford.
Pemain Liverpool, Ryan Jiro Gravenberch mendapat kartu kuning usai melanggar Mathias Jensen.
Brentford mendapat peluang terbaik untuk mencetak gol di laga ini namun Keane William Lewis-Potter gagal menyundul bola tendangan bebas.
Sepakan Andy Robertson nyaris merobek gawang Brentford namun bisa ditepis kiper Mark Flekken yan berbuah tendangan sudut.
Sepak pojok yang diambil Trent Alexander Arnold disundul pemain Brentford, nyaris terjadi gol bunuh diri.
Hingga menit 20, Hasil Liverpool vs Brentford masih 1-0.
Golll. Serangan balik Liverpool yang dimotori Mo Salah berbuah hasil. Operan pemain asal Mesir itu berhasil dimanfaatkan Luis Diaz dengan baik setelah sepakannya tidak bisa dihalau kiper Brentford. Liverpool unggul 1-0.
Corner Liverpool belum membahayakan gawang Brentford. Serangan balik dari Brentford juga tidak membuahkan hasil.
Liverpool yang mengenakan seragam merah-merah mencoba menguasai pertandingan dan menyerang lewat Mo Salah di kanan dan Luis Diaz di sisi kiri.
Belum ada peluang berbahaya hingga menit kelima.
Liverpool FC
1 Alisson Ramsés Becker, 4 Virgil van Dijk, 5 Ibrahima Konaté, 26 Andrew Henry Robertson, 66 Trent John Alexander-Arnold, 7 Luis Fernando Díaz Marulanda, 8 Dominik Szoboszlai, 10 Alexis Mac Allister, 11 Mohamed Salah Hamed Mahrous Ghaly, 38 Ryan Jiro Gravenberch, 20 Diogo José Teixeira da Silva
Brentford FC
1 Mark Flekken, 5 Ethan Rupert Pinnock, 2 Kristoffer Vassbakk Köpp Ajer, 22 Nathan Michael Collins, 30 Mads Roerslev Rasmussen, 6 Christian Thers Nørgaard, 8 Mathias Jensen, 27 Vitaly Janelt, 1 Yoane Wissa Bileko, 19 Bryan Tetsadong Marceau Mbeumo, 23 Keane William Lewis-Potter