Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Republik Ceko vs Turki, Gol Tosun Bawa Turki Menang, Ini Klasemen Grup F

Timnas Turki menang 2-1 melawan Republik Ceko dalam laga terakhir Grup F Euro 2024 di Volksparkstadion (Hamburg), Kamis (27/6//2024).
Pemain Turki, Hakan Calhanoglu merayakan gol ke gawang Republik Ceko di Grup F Euro 2024. Hasil Republik Ceko vs Turki, Gol Tosun Bawa Turki Menang, Ini Klasemen Grup F/Reuters
Pemain Turki, Hakan Calhanoglu merayakan gol ke gawang Republik Ceko di Grup F Euro 2024. Hasil Republik Ceko vs Turki, Gol Tosun Bawa Turki Menang, Ini Klasemen Grup F/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Timnas Turki menang 2-1 melawan Republik Ceko dalam laga terakhir Grup F Euro 2024 di Volksparkstadion (Hamburg), Kamis (27/6//2024).

Ceko yang mengincar kemenangan langsung menekan pertahanan Turki, namun sepakan Lukáš Provod pada menit ketiga bisa ditepis kiper Turki, Fehmi Gunok.

Turki berbalik menekan lewat sayap kanan dan kiri yang diisi Kenan Yildiz dan Arda Guler.

Pada menit 20, Republik Ceko harus bermain dengan 10 pemain setelah Antoni Barak diganjar kartu merah usai menginjak kaki pemain Turki.

Selepas bemain 10 orang, Ceko terus ditekan oleh Turki dari segala sisi.

Republik Ceko mencoba menyerang di lima menit terakhir babak pertama. Namun bisa dipatahkan oleh lini pertahanan Turki.

Pada menit 45, David Jurásek gagal memanfaatkan peluang emas padahal dirinya sudah berhadapan satu lawan satu dengan kiper Turki.

Hingga babak pertama selesai, skor Republik Ceko vs Turki masih sama kuat 0-0. Hasil ini membuat Turki tetap ada di urutan kedua Grup F Euro 2024 dengan nilai empat.

Masuk babak kedua, Turki yang unggul jumlah pemain akhirnya bisa mencetak gol ke gawang Republik Ceko pada menit 51 lewat tendangan keras Hakan Calhanoglu.

Republik Ceko yang bermain 10 orang malah bisa menyamakan kedudukan pada menit 66 lewat tendangan keras Tomáš Souček memanfaatkan blunder kiper Turki.

Setelah mencetak gol, Ceko mulai berani menyerang untuk mencari gol kemenangan.

Ceko kembali mencetak gol pada menit 82 namun dianulir wasit karena menganggap Kuchta melakukan pelanggaran terlebih dahulu.

Striker Cenk Tosun berhasil membawa Turki unggul 2-1 setelah mencetak gol di akhir pertandingan.

Hingga pertandingan berakhir, hasil Republik Ceko vs Turki tetap 1-2 dalam laga terakhir Grup F Euro 2024.

Susunan pemain Republik Ceko vs Turki:

Czechia

1 Jindřich Staněk, 3 Tomáš Holeš, 4 Robin Hranáč, 18 Ladislav Krejčí, 5 Vladimír Coufal, 7 Antonín Barák, 9 Adam Hložek, 14
Lukáš Provod, 15 David Jurásek, 22 Tomáš Souček, 13 Mojmír Chytil

Türkiye

1 Fehmi Mert Günok, 3 Merih Demiral, 4 Samet Akaydin, 18 Mert Müldür, 20 Ferdi Erenay Kadıoğlu, 8 Arda Güler, 10
Hakan Çalhanoğlu, 15 Salih Özcan, 16 İsmail Yüksek, 19 Kenan Yıldız, 21 Barış Alper Yılmaz

Klasemen Grup F Euro 2024

# Team MP W D L P
1 3 2 0 1 6
2 3 2 0 1 6
3 3 1 1 1 4
4 3 0 1 2 1

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper