Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Viral, Pep Guardiola Tidak Mau Berjabat Tangan dengan Wakil Israel, ini Fakta Aslinya

Viral di media sosial, manajer Manchester City, Pep Guardiola tidak mau berjabat tangan dengan perwakilan Israel saat pengalungan medali. Ini fakta sebenarnya.
Manajer Manchester City, Pep Guardiola/Reuters
Manajer Manchester City, Pep Guardiola/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Viral di media sosial, manajer Manchester City, Pep Guardiola tidak mau berjabat tangan dengan perwakilan Israel saat pengalungan medali.

Video tersebut dibagikan oleh akun Lord Bebo di media sosial X, Senin (27/5/2024).

Dalam video berdurasi 20 detik tersebut digambarkan Guardiola menolak berjabat tangan dengan seseorang yang dinarasikan sebagai wakil dari Israel.

Tidak hanya menolak berjabat tangan, pelatih asal Spanyol yang memenangi treble winners sebanyak dua kali, juga membuang muka di hadapan pria tersebut.

"Pelatih kenamaan Spanyol Pep Guardiola menolak berjabat tangan dengan wakil Israel," tulis Lord Bebo dalam video tersebut.

Video tersebut kemudian viral dan banyak yang mendukung aksi Guardiola tersebut sebagai dukungan terhadap perjuangan Palestina yang kini memang tengah menghadapi agresi Israel.

Namun usut punya usut, video tersebut merupakan peristiwa lama yang terjadi pada 7 Agustus 2023 ketika Manchester City harus takluk dari Arsenal dalam ajang Community Shield.

Pria yang ada di dalam video tersebut ternyata juga bukan perwakilan dari Israel melainkan manajer Crystal Palace, Alan Smith.

Smith yang berusia 76 tahun saat itu pernah membesut Crystal Palace dari tahun 1993 hingga 1995 dan sekali lagi antara tahun 2000 dan 2001.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper