Bisnis.com, JAKARTA - Ada 2 skenario untuk Timnas U-23 Indonesia jika lolos ke Olimpiade 2024 Paris yakni melalui jalur peringkat 3 terbaik atau playoff.
Timnas U-23 Indonesia selangkah lagi mengamankan tiket ke Olimpiade 2024 Paris melalui jalur Piala Asia U-23 2024.
Timnas U-23 Indonesia akan melakoni pertandingan terakhir melawan Irak dalam babak perebutan tempat 3 Piala Asia U-23 2024, Kamis (2/5/2024).
Indonesia tampil di perebutan tempat ketiga usai takluk 0-2 dari Uzbekistan di babak semifinal, Senin (29/5/2024).
Kekalahan itu belum menutup peluang Garuda Muda lolos ke Olimpiade 2024. Anak asuh Shin Tae-yong masih punya 2 kesempatan untuk merebut tiket ke Paris.
Pertama adalah lewat jalur peringkat 3 terbaik. AFC mendapat jatah 3 tim yang berhak mendapat tiket otomatis ke Olimpiade 2024 Paris.
Baca Juga
Selain itu adalah lewat jalur playoff. Skenario ini akan diberlakukan jika Indonesia kalah dari Irak dalam perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23.
Jika menduduki peringkat keempat, Indonesia akan melakoni playoff kontra wakil dari Afrika, Guinea, demi satu tempat di Olimpiade 2024.
Hanya saja, 2 situasi itu cukup sulit bagi Indonesia. Pasalnya, lawan yang akan dihadapi Rizky Ridho dan kolega di Olimpiade 2024 terbilang berat.
Berikut skenario Timnas U-23 Indonesia ke Olimpiade 2024: