Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prediksi Skor Jerman vs Amerika Serikat di Piala Dunia U-17, Der Panzer Siap Rebut Tiket Perempat Final

Jerman dan Amerika Serikat akan berhadapan untuk memperebutkan tiket perempat final Piala Dunia U-17 2023 hari ini, Selasa (21/11/2023).
Skuad timnas U-17 Jerman di Piala Dunia U-17 2023/Dok LOC WCU17-SBN
Skuad timnas U-17 Jerman di Piala Dunia U-17 2023/Dok LOC WCU17-SBN

Bisnis.com, SOLO - Babak 16 besar Piala Dunia U-17 2023 hari ini, Selasa (21/11/2023) akan mempertemukan Jerman dengan Amerika Serikat.

Kedua tim akan berhadapan untuk merebut tiket perempat final di Stadion Si Jalak Harupat Bandung pukul 15.30 WIB.

Dari hasil pertandingan sebelumnya, Jerman keluar sebagai juara Grup F dengan total 9 gol setelah mengalahkan Meksiko 3-1, Selandia Baru 3-1, dan Venezuela 3-0.

Sementara Amerika Serikat berstatus runner up Grup E dengan dua kemenangan dan satu kekalahan. AS berhasil menumbangkan Korea Selatan 3-1 dan Burkina Faso 2-1.

Sayangnya di laga terakhirnya, Amerika Serikat harus tunduk melawan Prancis 0-3.

Permain AS Nimfasha Berchimas menjadi pemain yang harus diwaspadai oleh Jerman. Pasalnya pemain sayap kiri ini berhasil menyumbang tiga dari lima gol yang tercipta untuk AS.

Komentar Pelatih

Melawan Jerman, Amerika Serikat mengaku tidak takut dan siap merebut tiket menuju perempat final Piala Dunia U-17 2023.

"Kami punya semangat juang, dan kami punya beberapa pemain berkualitas. Kami tidak akan takut. Mengapa kita harus takut pada siapa pun?," kata Gonzali Segares dikutip dari laman resmi FIFA.

Di sisi lain, Jerman optimis untuk mengalahkan Amerika Serikat di tengah cuaca Bandung yang sejuk.

Pelatih Jerman Christian Wuck mengatakan bahwa dengan cuaca Bandung yang mendukung skuadnya, yakin tiket perempat final ada di tangan mereka.

"Ya, saya harap kita dengan kondisi ini, kita lolos ke babak perempat final. Kita akan melaju ke perempat final," ujarnya.

Meskipun pihaknya tak menampik bahwa AS akan menjadi lawan yang berat karena permainan menyerang dan bertahan yang kuat.

Prediksi Susunan Pemain

Jerman U-17: Max Schmitt; Maxim Bora Dal, David Odogu, Eric Emanuel da Silva Moreira, Fayssal Harchaoui, Paris Josua Brunner, Noah Darvich, Justin Von Der Hitz, Winners Osawe, Robert Ramsak, Almugera Kabar

Pelatih: Christian Wuck

Amerika Serikat U-17: Duran Michael Ferree; Tahir Reid-Brown, Stuart Russell Hawkins, Noahkai Daniel Banks, Aiden Joshua Harangi, Matthew Corcoran, Cruz Medina, Taha Habroune, Micah Aiden Burton, David Vazquez, Bryce Jamison

Pelatih: Gonzalo Segares

Prediksi Skor

Prediksi Skor Jerman vs Amerika Serikat 3-1. 


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper