Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Indonesia Open 2023, Praveen/Melati Ungkap Rahasia Sukses Tumbangkan Wakil Malaysia

Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti melangkah ke babak 16 besar turnamen bulu tangkis Indonesia Open 2023.
Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavian/Akbar Evandio
Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavian/Akbar Evandio

Bisnis.com, JAKARTA - Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti melangkah ke babak 16 besar turnamen bulu tangkis Indonesia Open 2023.

Tiket tersebut didapat seusai pasangan berjuluk Honey Couple itu menang atas wakil Malaysia, Chan Peng Soon/Cheah Yee See dengan skor 21-16, 21-9.

Pada pertandingan yang mentas di Istora Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Rabu (14/6), runner up Hylo Open 2021 itu mengaku tidak menyangka bisa lolos ke 16 besar turnamen BWF Super 1000.

Tercatat di Indonesia Open edisi 2022, pasangan berakronim Pramel itu urung tampil seusai Praveen mengalami cedera di bagian punggung. Saat itu Praveen/Melati mundur di babak 16 besar saat menghadapi wakil Malaysia, Cheng Tang Jie/Valeree Siow.

Tidak heran dengan kemenangan ini, runner up Indonesia International Series 2022 disyukuri oleh keduanya.

"Tidak menyangka bisa meraih kemenangan di laga ini. Pada Indonesia Open 2022 saya mengalami cedera. Sebelumnya kami juga sudah pernah bertemu mereka. Jadi sudah mengetahui kelemahan dan kekuatan mereka masing-masing," kata Praveen.

Senada dengan Praveen, Melati juga bersyukur dengan kemenangan yang diraih. Pemain kelahiran 28 Oktober 1994 itu menyebut kemenangan yang diraih berkat persiapan yang telah dilakukan selama ini.

"Bersyukur bisa meraih kemenangan. Kami sebelumnya juga meraih kemenangan saat di Spain Masters 2023 silam," timpal Melati.

Dengan hasil ini, Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti akan berhadapan dengan wakil Hong Kong, Tang Chun Man/Tse Ying Suet.

Runner up Indonesia Masters 2021 itu maju ke 16 besar seusai mengatasi perlawanan wakil Korea Selatan, Kim Won Ho/Jeong Na Eun dengan skor 21-8, 14-21, 21-10.

Menghadapi 16 partai besar, juara All England 2020 itu bertekad meraih hasil positif mengingat sedang dalam performa terbaik.

"Kami sudah pernah sebelumnya berhadapan dengan mereka. Saya sedang dalam kondisi terbaik di sini dan siap memberikan hasil yang terbaik untuk besok," pungkas Praveen.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Akbar Evandio
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper