Bisnis.com, SOLO - Tim bulu tangkis putra Indonesia meraih medali emas setelah menekuk Malaysia pada final Sea Games 2023.
Kemenangan tim bulu tangkis putra Indonesia atas Malaysia dipastikan berkat kemenangan Pramudya Kusumawardana/Yeremia Erich Yoche Yacob Rambitan, Kamis (11/5/2023).
Pramudya/Yeremia menang atas Chia Weijie/Liew Xun lewat drama rubber game 13-21, 21-16, dan 21-16.
Pada gim pertama pasangan Indonesia banyak melakukan kesalahan dan bermain belum lepas.
Walhasil, Pramudya/Yeremia mesti takluk dengan skor 13-21 atas Chia/Liew.
Beruntung Pramudya dan Yeremia bisa bangkit pada gim kedua. Peraih medali perak Sea Games 2021 itu unggul 11-9 pada jeda interval.
Baca Juga
Keunggulan itu berhasil dipertahankan dan berujung kemenangan 21-16. Hasil itu memaksa laga dilanjutkan ke gim penentuan.
Pada gim ketiga Pramudya/Yeremia menunjukkan kelasnya dengan unggul 11-5 saat turun minum.
Meski ganda putra Malaysia sempat memangkas ketertinggalan, Pramudya/Yeremia akhirnya menutup laga dengan kemenangan 21-16.
Hasil ini memastikan tim Indonesia menyabet medali emas Sea Games 2023 dari cabang olahraga bulu tangkis beregu putra.
Sebelumnya, Indonesia tertinggal 0-1 menyusul kekalahan Chico Aura Dwi Wardoyo.
Namun dua wakil Indonesia selanjutnya, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri, mampu meraih kemenangan dan balik memimpin 2-1.
Akhirnya, Pramudya/Yeremia pun memastikan medali emas untuk Indonesia dengan kemenangan 3-1 atas Malaysia.