Bisnis.com, JAKARTA - Arab Saudi akan menghadapi Meksiko dalam pertandingan terakhir mereka di Grup C Piala Dunia 2022. Pertandingan akan berlangsung di Lusail Stadium, Qatar pada Kamis (1/12/2022) dini hari WIB.
Kedua tim sama-sama mempunyai peluang lolos ke babak 16 besar Piala Dunia 2022. Untuk itu kedua tim akan mati-matian meraih kemenangan.
Arab Saudi yang tampil heroik ketika mengalahkan Argentina dengan skor 2-1 malah kalah ketika menghadapi Polandia dengan skor 2-0. Ini membuat Arab Saudi saat ini berada di klasemen ketiga dengan raihan poin 3.
Arab Saudi berada di bawah Argentina yang sama-sama meraih poin 3. Namun, beda selisih gol dengan Argentina.
Sementara Meksiko berada di juru kunci klasemen Grup C dengan raihan 1 poin hasil imbang melawan Polandia.
Berdasarkan skenarionya, apabila Arab Saudi menang melawan Meksiko, sementara pada pertandingan lainnya Polandia menang melawan Argentina, maka Arab Saudi bisa lolos bersama Polandia. Sementara, jika Argentina yang menang melawan Polandia, Arab Saudi menemani Argentina.
Baca Juga
Jika imbang lawan Meksiko, sementara Argentina kalah, maka Arab Saudi masih bisa lolos ke 16 besar menemani Polandia.
Bagi Meksiko, jika mereka berhasil mengalahkan Arab Saudi, sementara Polandia menang melawan Argentina, maka Meksiko berhak lolos ke babak 16 besar mendampingi Polandia. Namun, jika Argentina yang menang, maka penentuan siapa yang lolos ke 16 besar antara Meksiko dan Polandia ditentukan oleh selisih gol.
Jika hasil imbang diraih Meksiko saat melawan Arab Saudi nanti, maka Meksiko tetap tersingkir dari gelaran Piala Dunia 2022.
Sementara itu, bagi Arab Saudi, apabila lolos melaju ke babak 16 besar, maka capaian itu menyamai prestasi yang dibuat The Green Falcons pada 1994. Pada ajang Piala Dunia 1994 di Amerika Serikat (AS) itu Arab Saudi berhasil lolos dari fase grup setelah mengalahkan Maroko dan Belgia di Grup F.
Namun, pada fase 16 besar, Arab Saudi kalah ketika menghadapi Swedia dengan skor 3-1.
Pelatih Arab Saudi Herve Renard telah mengeluarkan seruan kepada para pemainnya untuk memenangkan laga melawan Meksiko. "Arab Saudi memiliki generasi yang bagus, dan satu-satunya saat tim ini lolos ke babak 16 besar adalah pada 1994. Jadi, jika para pemain ingin fans mengingat mereka, mereka harus menulis sejarah atau mereka akan dilupakan dalam 30 tahun," ungkapnya dikutip dari ESPN pada Rabu (30/11/2022).
Meski begitu, Arab Saudi dihadapkan dengan masalah absennya sejumlah pemain andalan mereka. Yasir Al Shahrani mengalami patah rahang setelah tabrakan saat laga menghadapi Argentina. Kemudian, Salman Al Faraj akan absen setelah cedera di pertandingan pertama tersebut.
Sementara Meksiko akan tampil dengan kekuatan penuh. Duet penyerang Raúl Jiménez dan Hirving Lozano akan merepotkan pertahanan Arab Saudi. Kiper gaek Guillermo Ochoa yang menjadi penyelamat saat melawan Polandia juga akan tampil menghadang gempuran serangan Arab Saudi.
Prediksi Susunan Pemain
Arab Saudi (4-1-4-1)
Mohammed Al Owais; Saud Abdulhamid, Abdulelah Al Amri, Ali Al Bulayhi, Mohammed Al Burayk; Nasser Al Dawsari; Feras Al Brikan, Sami Al Naji, Mohammed Kanno, Salem Al Dawsari; Salem Al Dawsari.
Meksiko (3-5-2)
Guillermo Ochoa; Néstor Araújo, César Montes, Héctor Moreno; Kevin Álvarez, Héctor Herrera, Edson Álvarez, Érick Gutiérrez, Jesús Gallardo; Hirving Lozano, Raúl Jiménez.
Statistik
- Arab Saudi berada di peringkat ke 51 FIFA, sementara Meksiko peringkat ke 13.
- Kedua tim belum pernah bertemu dalam pertandingan resmi sebelumnya.
Prediksi Skor
Prediksi skor akhir pertandingan menurut WhoScored, Arab Saudi 1-1 Meksiko.