Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jadwal Liga Italia Pekan 14: Inter Milan vs Bologna, Verona vs Juventus

Berikut jadwal Liga Italia pekan ke-14 yang akan dimulai dini hari besok, ada laga Inter Milan vs Bologna dan Hellas Verona vs Juventus.
Selebrasi Inter Milan vs AC Milan di Coppa Italia / Reuters
Selebrasi Inter Milan vs AC Milan di Coppa Italia / Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Berikut jadwal Liga Italia pekan ke-14 yang akan dimulai dini hari besok, ada laga Inter Milan vs Bologna dan Hellas Verona vs Juventus.

Pekan ke-14 Liga Italia 2022-2023 akan digelar mulai Rabu (9/11/2022) hingga Jumat (11/11/2022) dini hari WIB.

Total ada 10 pertandingan yang akan digelar pada pekan ke-14 Liga Italia 2022-2023, dimulai dengan laga Napoli vs Empoli dan Spezia vs Udinese.

Napoli menjadi satu-satunya tim di lima liga top Eropa yang belum menelan kekalahan sejauh ini. Terbaru, Napoli memetik kemenangan 2-1 di markas Atalanta pada pekan lalu.

Il Partenopei pun kokoh di puncak klasemen dengan 35 poin dari 13 laga yang sudah mereka jalani.

Menghadapi Empoli yang berkutat di papan tengah, Napoli punya kans besar untuk melanjutkan laju impresif di Serie A.

Sementara itu pada Rabu dini hari juga ada pertandingan Cremonese vs AC Milan. Rossoneri tengah dalam misi mengejar Napoli di tabel klasemen.

Kini AC Milan terpaut enam angka di belakang pemuncak klasemen itu. Berbekal kemenangan 2-1 atas Spezia pekan lalu, Milan pun memburu kemenangan saat bertamu ke markas Cremonese.

Rival sekota AC Milan, Inter Milan, akan menghadapi Bologna pada pekan ke-14. Nerazzurri yang tercecer ke peringkat tujuh setelah kalah 0-2 dari Juventus pada pekan lalu mengincar tiga angka untuk mengatrol posisi mereka.

Bologna, di sisi lain, tak tampil bagus-bagus amat musim ini. Terbukti dari catatan empat kali menang, empat kali imbang, dan lima kali kalah hingga pekan ke-13 lalu.

AS Roma bakal menjalani laga kandang ke markas Sassuolo. Sama seperti Inter, Roma juga menelan kekalahan pekan lalu saat meladeni Lazio dalam Derby della Capitale.

Pada Jumat dini hari WIB, Juventus bakal menyambangi Hellas Verona. Pelatih Juventus Massimiliano Allegri mengincar kemenangan dalam dua laga terakhir pada 2022 untuk mendongkrak performa Si Nyonya Tua.

Meski pekan lalu menang atas Inter Milan, Juventus kini masih berada di peringkat lima dengan 25 poin, terpaut 10 poin di belakang Napoli.

Berikut jadwal Liga Italia pekan ke-14:

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper