Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Aturan dan Jadwal Drawing 16 Besar Liga Champions

Berikut jadwal drawing Liga Champions babak 16 besar usai merampungkan seluruh pertandingan fase grup.
Real Madrid juara Liga Champions 2021-2022 / Twitter
Real Madrid juara Liga Champions 2021-2022 / Twitter

Bisnis.com, JAKARTA - Berikut jadwal drawing Liga Champions babak 16 besar usai merampungkan seluruh pertandingan fase grup.

Fase grup Liga Champions 2022-2023 telah rampung diselenggarakan pada Kamis (3/11/2022) dini hari WIB.

Sebanyak 16 tim telah memastikan diri tampil ke babak gugur Liga Champions. Tim-tim unggulan seperti Real Madrid, Bayern Munchen, Manchester City, dan Liverpool sukses mengamankan tempat.

Sebaliknya, Barcelona dan Juventus justru harus rela turun ke Liga Europa setelah menempati posisi ketiga di fase grup.

Napoli, Club Brugge, dan Eintracht Frakfurt membuat kejutan dengan lolos ke 16 besar Liga Champions.

Paris Saint-Germain (PSG) harus kehilangan puncak klasemen Grup H setelah disamai oleh Benfica pada laga terakhir. Benfica menyalip PSG setelah unggul tiebreaker nomor 7 tentang gol tandang.

Drawing babak 16 besar Liga Champions 2022-2023 akan digelar di markas UEFA di Nyon, Swiss, pada Senin (7/11/2022).

Proses drawing bakal digelar mulai pukul 18.00 WIB dan disiarkan langsung oleh UEFA.

Aturan Drawing 16 Besar Liga Champions

Tim dari negara yang sama tak bisa saling berhadapan. Misalnya, Manchester City tak akan berjumpa Liverpool di babak 16 besar.

Tim yang berasal dari satu gup juga tak bisa kembali saling berhadapan. Misalnya, Chelsea dan AC Milan yang sama-sama tergabung di Grup E, tak akan berhadapan di babak ini.

Jadwal Babak 16 Besar Liga Champions

Pertandingan babak 16 besar akan berlangsung dua leg, kandang dan tandang.

Jadwal pertandingan 16 besar Liga Champions akan berlangsung pada 14,15, 21, dan 22 Februari 2023 untuk leg pertama. Adapun leg kedua akan berlangsung 7, 8, 14, dan 15 Maret 2023.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper