Bisnis.com, JAKARTA - Berikut jadwal Liga Champions matchday keempat yang antara lain akan memainkan laga AC Milan vs Chelsea dan Barcelona vs Inter Milan.
Jadwal Liga Champions telah memasuki leg kedua alias matchday keempat pada Selasa (11/10/2022) malam.
Matchday keempat Liga Champions memainkan laga yang sama dengan matchday ketiga, hanya beda status kandang dan tandang saja.
Pekan ini ada partai panas yang melibatkan dua tim Milan. Rossoneri, julukan AC Milan, akan menghadapi Chelsea di Stadion San Siro, Rabu (12/10/2022) dini hari WIB.
Ini adalah kesempatan Milan untuk balas dendam setelah pada pekan lalu dipermalukan Chelsea dengan skor 0-3 di Stamford Bridge.
Sementara itu, Inter Milan yang menang 1-0 di kandang atas Barcelona, akan gantian berkunjung ke Camp Nou, Kamis (13/10/2022).
Baca Juga
Tim Italia lainnya, Juventus, akan bertandang ke markas klub Israel, Maccabi Haifa pada Selasa (11/10/2022) malam WIB. Pada pertemuan sebelumnya Juventus menang 3-1.
Manchester City yang memegang rekor kemenangan sempurna sejauh ini akan melawat ke kandang FC Kopenhagen pada waktu yang sama.
The Citizens bisa memperbesar langkah untuk lolos ke fase gugur jika mampu memenangi laga kontra Kopenhagen malam nanti.
Setali tiga uang dengan Real Madrid yang sudah membukukan tiga kemenangan. Laga tandang ke markas Shakhtar Donetsk pada pekan keempat ini bisa memuluskan langkah mereka untuk melenggang ke 16 besar.
Berikut jadwal pekan keempat Liga Champions: