Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Prediksi Skor City vs Nottingham Forest, H2H, Line, Klasemen, Preview

Manchester City akan bertemu Nottingham Forest dalam pekan kelima Liga Inggris pada Kamis dini hari di Stadion Etihad.
Striker Manchester City, Erling Haaland/Goal
Striker Manchester City, Erling Haaland/Goal

Bisnis.com, JAKARTA - Manchester City akan bertemu Nottingham Forest dalam pekan kelima Liga Inggris pada Kamis(1/9/2022) dini hari di Stadion Etihad mulai 01.30 WIB.

Sang juara bertahan menatap laga kandang ini dengan suasana positif. Pada pekan sebelumnya mereka meraih kemenangan dramatis 4-2 atas Crystal Palace. Forest justru baru kalah 0-2 dari Tottenham Hotspur.

The Citizens tertinggal 0-2 di menit ke-21 dalam duel dengan Palace akhir pekan kemarin, namun penampilan memukau di babak kedua membuat mereka melesakkan empat gol, dengan tiga di antaranya dari Erling Haaland.

Kini tim Pep Guardiola meraup tiga kemenangan dan sekali imbang dari empat laga perdana mereka musim ini, mengoleksi 10 poin dalam prosesnya untuk duduk di urutan dua klasemen, di belakang Arsenal.

Pelatih Manchester City Pep Guardiola menyerukan anak asuhnya untuk menghindari kemasukan lebih dulu. Sebelum bangkit dari ketinggalan dua gol untuk mengalahkan Crystal Palace, Manchester City sempat tertinggal 1-3 sebelum akhirnya meraih hasil imbang 3-3 lawan Newcastle United pada pekan sebelumnya.

“Ya, kami harus berusaha menghindarinya. Kami telah membuktikannya musim lalu dan musim ini kami berhasil melakukannya (bangkit dari ketinggalan) tapi kami harus berusaha dan menghindari ini sebisa mungkin dan mengatasi situasi,” kata Guardiola.

“Ini berisiko. Satu hari kami tidak akan mampu melakukan comeback.”

Nottingham Forest akan menghadapi the Citizens untuk pertama kali sejak mereka bertemu di putaran ketiga Piala FA pada Januari 2009. Saat itu Forest masih menjadi tim Championship dan berhasil meraih kemenangan 3-0.

Ini juga menjadi pertemuan pertama liga yang sama antara kedua tim sejak 2001-2002 di kasta kedua. City meraih empat poin dari enam poin maksimal, dengan meraih hasil imbang 1-1 dan menang 3-0 di Maine Road.

Tapi skuad Steve Cooper dengan menghasilkan empat poin dari empat pertandingan perdana musim 2022-2023, yang menempatkan mereka di posisi 14 klasemen sementara.

Tim promosi ini menatap laga ini dengan kekalahan dari Tottenham di kandang sendiri, berkat sepasang gol kapten timnas Inggris, Harry Kane.

Kabar Tim:

Manchester City: Tuan rumah dipastikan tanpa servis Aymeric Laporte, sementara Jack Grealish dan Kalvin Phillips masih diragukan. Nathan Ake diharapkan pulih dari masalah paha, dan pemain asal Belanda ini berpeluang main bersama Ruben Dias di jantung pertahanan.

Kevin De Bruyne, Ilkay Gundogan, dan Bernardo Silva berpotensi mengisi lini tengah. Guardiola bisa saja mengistirahatkan Erling Haaland, yang telah mencetak enam gol, karena padatnya jadwal pertandingan. Jika Haaland absen, ini peluang bagi Julian Alvarez unjuk gigi.

Nottingham Forest: Moussa Niakhate dan Omar Richards masih tidak tersedia akrena cedera. Jesse Lingard masih akan memimpin lini depan Forest. Morgan Gibbs-White dan Brennan Johnson akan men-support dari belakang Lingard.

Klasemen Liga Inggris:

#TeamMPWDLFADP
14400113+812
24310135+810
3431093+610
4531163+310
5522185+38
6522187+18
7521279-27
8521268-27
95131107+36
10413064+26
11420247-36
124121135+85
13512279-25
14411225-34
15503246-23
16410337-43
17410315-43
184103216-143
19402224-22
204013610-41

Prediksi Susunan Pemain City vs Nottingham Forest:

Manchester City: Ederson; Walker, Ake, Dias, Cancelo; Gundogan, Rodri, De Bruyne; Foden, Haaland, Mahrez.

Nottingham Forest: Henderson; Worrall, Cook, McKenna; Williams, Yates, Freuler, Toffolo; Johnson, Awoniyi, Gibbs-White.

Head-to-Head City vs Nottingham Forest:

99 kali bertemu di semua kompetisi
32 kali Nottingham Forest menang
40 kali Manchester City menang
27 kali imbang.

Hasil City vs Nottingham Forest:

03/01/2009 Manchester City 0-3 Nottingham Forest

30/03/2002 Manchester City 3-0 Nottingham Forest

28/10/2001 Nottingham Forest 1-1 Manchester City

05/02/2000 Nottingham Forest 1-3 Manchester City

30/08/1999 Manchester City 1-0 Nottingham Forest.

Prediksi Skor City vs Nottingham Forest:

Melihat rekor pertemuan dan materi pemain kedua tim, Manchester City jauh lebih diunggulkan dalam pertandingan Liga Inggris ini.

Skor City vs Nottingham Forest: 2-1

Skor City vs Nottingham Forest: 3-1

Skor City vs Nottingham Forest: 2-0

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Tempo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper