Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jadwal Asean Para Games 2022 Hari Ini, Cabor Renang Perebutkan 21 Emas 

Para-renang akan memperebutkan 21 emas di Stadion Jatidiri, Semarang, hari ini Senin (1/8/2022).
Kolam renang Stadion Jatidiri Semarang/jatengprov.go.id
Kolam renang Stadion Jatidiri Semarang/jatengprov.go.id

Bisnis.com, SOLO - ASEAN Para Games 2022 resmi dibuka pada Sabtu (30/7/2022) di Stadion Manahan, Solo.

Indonesia telah mengumpulkan 1 emas dari cabor beregu putra cabor para badminton. Emas tersebut didapatkan setelah mengalahkan persaingan segitiga dengan Thailand serta Vietnam di Edutorium K.H. Ahmad Dahlan Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS).

Indonesia juga mengamankan 1 emas lagi dari nomor beregu putri kelas TT8 cabang olahraga para tenis meja. Namun emas tersebut baru akan diberikan secara resmi pada hari ini, Senin (1/8/2022).

Kemudian, cabang basket kursi roda 3X3 juga sukses membawa pulang medali perunggu setelah mengalahkan Kamboja dengan skor 9-5. Cabor tenis meja juga menyumbang lima emas dan tiga perak.

Pada Senin ini, cabor yang akan dipertandingkan yakni renang, bulu tangkis, basket kursi roda 3x3, tenis meja, sepak bola CP, voli duduk, boccia, catur, dan tenis kursi roda.

Lomba renang ini akan dilaksanakan di Stadion Jatidiri, Semarang. Ada 21 emas yang bisa dibawa pulang oleh Indonesia.

Di antaranya yakni nomor 400 meter gaya bebas putra S7, 400 meter gaya bebas putra S9, 100 meter gaya dada putra SB11, 100 meter gaya dada putra SB13, 100 meter gaya dada putri SB12, 100 meter gaya dada putra SB7, 100 meter gaya dada putra SB8.

100 meter gaya dada putra SB9, 100 meter gaya dada putri SB8, 100 meter gaya dada putri SB9, 100 meter gaya bebas putra S9, 100 meter gaya bebas putra S8, dan 100 meter gaya bebas putra S7.

Gibran optimis Indonesia sumbang emas banyak

Melihat klasemen sementara ini, Ketua Indonesia ASEAN Para Games Organizing Commitee (INASPOC) Gibran Rakabuming Raka optimistis Indonesia bakal banjir emas setelah melewati hari pertama pelaksanaan kejuaraan khusus disabilitas ini.

"Besok emasnya akan lebih banyak lagi. Apalagi besok banyak peluang medali di venue lain," kata Gibran usai pengalungan medali cabang olahraga bulu tangkis.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Newswire
Sumber : Tempo
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper