Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bikin Gol di Laga ke-100, Son Ucapkan Terima Kasih ke Rekan-rekannya

Pemain depan Korea Selatan Son Heung-min mencetak gol pada laga ke-100 bersama timnas saat membantu tim yang berjuluk Taegeuk Warriors itu mengalahkan Chile dengan skor 2-0.
Pemain andalan Timnas Korea Selatan Son Heung-min./Reuters-Suhaib Salem
Pemain andalan Timnas Korea Selatan Son Heung-min./Reuters-Suhaib Salem

Bisnis.com, JAKARTA - Pemain depan Korea Selatan Son Heung-min mencetak gol pada laga ke-100 bersama timnas saat membantu tim yang berjuluk Taegeuk Warriors itu mengalahkan Chile dengan skor 2-0.

Son Heung-min menandai tonggak sejarah itu dengan gol tendangan bebas yang menakjubkan untuk memastikan kemenangan 2-0 atas 10 pemain Chile setelah sebelumnya Hwang Hee-chan membawa tuan rumah unggul di babak pertama.

"Lebih dari tujuan saya, saya ingin berterima kasih kepada rekan-rekan setim yang bertanding dengan luar biasa," kata Son seperti dikutip oleh Kantor Berita Yonhap setelah kemenangan pada laga yang berlangsung di Daegu itu.

"Selalu sulit untuk bangkit dengan cepat setelah kita mengalami kekalahan dari Brasil. Tetapi semua orang telah menunjukkan ketangguhan mental mereka. Saya sangat senang telah memenangkan pertandingan ke-100 saya."

Timnas Korsel yang bersiap menghadapi Piala Dunia 2022 Qatar mengalami kekalahan 1-5 pada laga persahabatan melawan Brasil yang berlangsung di Seoul, Kamis lalu dan Son berharap kekalahan itu bisa menjadi pengalaman bersama bagi timnya.

"Akan canggung jika orang memberi selamat kepada saya pada pertandingan ke-100 saat kalah," tambah pemain berusia 29 tahun itu.

Son menikmati musim yang produktif bersama Tottenham Hotspur, mencetak 24 gol dan memberikan 10 assist di semua kompetisi saat tim Antonio Conte mengamankan kualifikasi Liga Champions.

Ditanya apakah pernah berpikir dia akan mencapai 100 caps, Son berkata: "Waktu telah berlalu, dan saya hampir tidak punya waktu untuk merenung. Saya telah bermimpi tentang kemungkinan mencapai itu suatu hari nanti, tetapi kebanyakan, saya sudah berusaha untuk tidak terlalu maju dari diriku sendiri."

Timnas Korea Selatan selanjutnya akan menjamu Paraguay dalam pertandingan persahabatan pada Jumat sebelum menghadapi Mesir empat hari kemudian.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Penulis : Newswire
Sumber : Antaranews
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper