Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Dengar Keluhan Shin Tae-yong, Menpora Turun Tangan Urus Training Centre Timnas Indonesia

Setelah gaduh pemberitaan tentang pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, yang menagih training centre, Menpora Zainudin Amali pun turun tangan.
Timnas Indonesia U-23 di Sea Games 2021/PSSI
Timnas Indonesia U-23 di Sea Games 2021/PSSI

Bisnis.com, JAKARTA - Setelah gaduh pemberitaan tentang pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, yang menagih training centre, Menpora Zainudin Amali pun turun tangan.

Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora), Zainudin Amali, menyatakan telah menemukan lokasi training centre sementara untuk timnas Indonesia. Hal itu disampaikan Zainudin Amali saat membuka Kongres PSSI di Hotel Trans Luxury, Bandung, Senin (30/5/2022).

Menpora mengatakan, pihaknya telah menjalin kerja sama dengan Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung untuk menyediakan tempat latihan untuk timnas Indonesia.

"Alhamdulillah, tadi siang, Senin (30/5) kami sudah deal dengan Pak Rektor UPI dan PSSI setuju. Jadi PSSI sementara sudah punya training centre untuk timnas Indonesia di UPI, " kata Zainudin Amali.

"Di sana ada lapangannya, ada kolam renang, ada laboratorium sports center, ada untuk fitness, ada penginapan, hotel. Semua lengkap," Menpora menambahkan.

Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan, mengapresiasi langkah cepat yang diambil oleh Menpora.

Keluhan yang disampaikan Shin Tae-yong, pelatih timnas Indonesia, soal tempat latihan tim Garuda langsung mendapat respons dari pemerintah.

"Menpora akomodir semua. Begitu ramai soal training centre, pemerintah langsung jemput bola ke UPI dan ternyata di sana cukup lengkap," kata Mochamad Iriawan.

"Tentu ada komunikasi dengan pelatih. Nantinya setiap hari pemain bisa berlatih dengan baik. Menpora sudah inspeksi ke sana dengan Waketum PSSI tadi," ujarnya.

Menpora tak merinci durasi kerja sama dengan pihak UPI Bandung. Yang pasti, kata Menpora, timnas Indonesia dan PSSI bisa menggunakan sarana yang disediakan selama masih berminat.

Politisi Partai Golkar itu juga menitip pesan untuk klub-klub yang berkompetisi di Liga Indonesia agar melepas pemainnya jika dipanggil timnas Indonesia.

Menurut Amali, hal itu akan berdampak positif untuk perkembangan timnas Indonesia di masa mendatang.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper