Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Drawing Kualifikasi Piala Asia U-20 2023, Indonesia Tuan Rumah dan Segrup dengan Vietnam

Konfederasi sepak bola Asia (AFC) telah melakukan undian babak Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 yang akan diikuti timnas Indonesia.
Timnas U-19 Indonesia uji coba lawan Korea Selatan / PSSI
Timnas U-19 Indonesia uji coba lawan Korea Selatan / PSSI

Bisnis.com, JAKARTA - Konfederasi sepak bola Asia (AFC) telah melakukan undian babak Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 yang akan diikuti timnas Indonesia.

AFC melakukan drawing fase grup Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 di Kuala Lumpur, Malaysia, pada Selasa (24/5/2022). Timnas Indonesia akan ambil bagian dalam gelaran tersebut.

Berdasarkan hasil undian, timnas Indonesia akan menjadi tuan rumah dan menempati Grup F bersama dua negara Asia Tenggara.

Grup F yang berisi empat tim diisi oleh timnas Indonesia, Vietnam, Hong Kong, dan Timor Leste.

Babak Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 akan digelar pada 10-18 September 2022. PSSI belum memutuskan stadion yang akan menjadi venue pertandingan Kualifikasi Piala Asia U-20 2022.

Total ada 44 negara yang ambil bagian di Kualifikasi Piala Asia U-20 2023 dan terbagi ke dalam 10 grup.

Juara grup plus lima tim peringkat dua terbaik akan lolos ke putaran final Piala Asia U-20 2023 yang akan digelar di Uzbekistan.

Timnas Indonesia telah 18 kali tampil di Piala Asia U-20, gelar juara pernah direngkuh pada edisi 1961. Adapun pada 1967 dan 1969 tim Garuda finis sebagai runner-up.

Piala Asia U-20 juga akan menjadi babak kualifikasi untuk Piala Dunia U-20 2023 yang digelar di Indonesia. Empat tim terbaik di Piala Asia U-20 2023 akan merebut tiket ke Piala Dunia U-20 2023.

Berikut hasil drawing Kualifikasi Piala Asia U-20 2023

Grup A: Arab Saudi (H), China, Myanmar, Maladewa, Uzbekistan
Grup B: Qatar, Bahrain (H), Bangladesh, Nepal, Bhutan
Grup C: Jepang, Yaman, Palestina, Laos (H), Guam
Grup D: Yordania (H), Taiwan, Suriah, Turkmenistan, Kepulauan Mariana Utara
Grup E: Korea Selatan, Malaysia, Mongolia (H), Sri Lanka
Grup F: Indonesia (H), Hong Kong, Vietnam, Timor Leste
Grup G: Thaiand, Oman (H), Filipina, Afghanistan
Grup H: Australia, Irak (H), India, Kuwait
Grup I: Tajikistan (H), Kamboja, Lebanon, Singapura
Grup J: Uni Emirat Arab, Iran, Kyrgyzstan (H), Brunei Darussalam.

(H: Tuan rumah Kualifikasi Piala Asia U-20 2023)


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper