Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jadwal Semifinal Sea Games: Indonesia vs Thailand, Vietnam vs Malaysia

Indonesia terpaksa jumpa tim kuat Thailand di semifinal Sea Games 2021 Vietnam karena dalam pertandingan Grup B Malaysia di luar dugaan dipaksa imbang Kamboja 2–2.
Choun Chancav membuka skor untuk Kamboja dari titik penalti ke gawang Malaysia./VTV
Choun Chancav membuka skor untuk Kamboja dari titik penalti ke gawang Malaysia./VTV

Bisnis.com, JAKARTA – Indonesia jumpa Thailand, sedangkan Malaysia terpaksa meladeni tuan rumah Vietnam dalam pertandingan semifinal sepak bola putra Sea Games yang dijadwalkan berlangsung pada Kamis (19/05/2022).

Malaysia di luar dugaan dipaksa imbang tim lemah Kamboja 2–2 dalam matchday terakhir Grup B pada Senin (16/05/2022) sore di Stadion Thiên Trường di Nam Định.

Dalam pertandingan yang dipimpin wasit asal Tajikistan Nasrullo Kabirov, Malaysia sempat dua kali tertinggal, tapi kemudian mampu melesakkan gol balasan.

Choun Chancav membuka skor untuk Kamboja dari titik penalti pada injury time babak pertama dan Malaysia membalas juga dari eksekusi tendangan 12 pas lewat Muhammad Hadi Fayyadh ketika babak kedua berjalan 6 menit.

Kamboja kembali memimpin 2–1 setelah Sa Ty menjebol gawang Malaysia pada menit ke-61 dan Malaysia membalas lagi 7 menit berselang lewat kontribusi Hadi. Skor imbang 2–2 bertahan hingga laga usai.

Hasil seri ini tentu tidak dikehendaki skuad Malaysia karena mereka terancam hanya finis sebagai runner-up Grup B sehingga di semifinal jumpa tim kuat Vietnam yang menjadi juara Grup A.

Walhasil, itulah yang memang kemudian terjadi setelah Thailand menundukkan Laos 1–0 pada pertandingan malam ini di stadion yang sama. Dalam pertarungan yang dipimpin wasit Mohammad Ghabayen dari Yordania, gol Thailand lahir akibat bunuh diri pemain belakang Laos At Viengkham pada menit ke-19.

Kemenangan Thailand itu membuat mereka finis sebagai juara Grup B dengan nilai 9, sedangkan Malaysia lolos ke semifinal sebagai runner-up Grup B dengan nilai 8. Tiga tim lain tersisih yakni Singapura 5, Kamboja 4, dan Laos 1.

Selain tak elok bagi Malaysia, hasil dua pertandingan di Grup B itu juga kurang menguntungkan Indonesia, karena di semifinal Kamis nanti harus meladeni tim kuat Thailand. Hal ini disebabkan Indonesia hanya finis sebagai runner-up Grup A dengan nilai 9, di bawah Vietnam, tuan rumah yang merupakan juara bertahan, dengan nilai 10.

Di semifinal 3 hari nanti Indonesia versus Thailand digelar mulai pk. 19.00 WIB di Stadion Thiên Trường, sedangkan Malaysia versus Vietnam dimulai 3 jam sebelumnya di Stadion Việt Trì di Phú Thọ.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper