Bisnis.com, JAKARTA – Ekuador menahan imbang tuan rumah Brasil dengan skor 1–1 dalam matchday terakhir Grup B Copa America untuk lolos ke 8 besar atau perempat final sebagai peringkat keempat klasemen akhir.
Di Stadion Pedro Ludovico di Goiania pada Senin (28/6/2021) pagi WIB, Brasil yang mengistirahatkan Neymar da Silva Santos Jr. karena sudah pasti menjadi juara Grup A lebih dahulu membuka skor pada menit ke-37 lewat sundulan Eder Militanomemanfaatkan umpan lambung Everton Soares.
Ekuador menyamakan kedudukan ketika babak kedua berjalan 8 menit melalui Angel Mena dengan assist Enner Valencia dan skor imbang 1–1 bertahan hingga wasit Ronerto Tobar dari Cile mengakhiri pertandingan.
Dengan hasil imbang ini, laju kemenangan beruntun Brasil di laga kompetitif terhenti di sembilan pertandingan. Sebelumnya Brasil menang dalam enam pertandingan babak kualifikasi Piala Dunia 2022 dan tiga pertandingan Copa America.
Pada saat bersamaan, Venezuela menyerah 0–1 dari Peru di Stadion Nacional Mane Garrincha di Brasilia, ibu kota Brasil. Satu-satunya gol Peru dikontribusi Andre Carrillo ketika babak kedua baru memasuki menit ke-3.
Dengan hasil dua pertandingan itu, Brasil berada di posisi teratas dengan nilai 10, diikuti Peru 7, Kolombia 4, Ekuador 3, dan Venezuela di dasar klasemen dengan nilai 2 gagal melaju ke 8 besar.
Baca Juga
Turnamen kali ini dibagi menjadi dua grup dengan setiap grup berisi lima tim. Grup A berisikan Argentina, Bolivia, Cile, Paraguay, dan Uruguay, sedangkan di Grup B akan bertarung Brasil, Ekuador, Kolombia, Peru, dan Venezuela.
Dari setiap grup, empat tim teratas melaju ke fase knock out 8 besar atau perempat final dan hanya satu tim yang langsung tersingkir.
Dari setiap grup, empat tim teratas melaju ke 8 besar dan hanya satu yang tersingkir. Di 8 besar juara Grup A jumpa peringkat keempat Grup B dan sebaliknya juara Grup B bertemu peringkat keempat Grup A. Sementara itu, runner-up Grup A melawan peringkat ketiga Grup B dan begitu pula sebaliknya.
Calon lawan keempat tim yang lolos dari Grup A masih menantikan matchday terakhir Grup A yang dijadwalkan berlangsung pada Selasa (29/6/2021) yang digelar bersamaan mulai pk. 07.00 WIB yakni Argentina versus Bolivia dan Uruguay versus Paraguay.
Klasemen sementara Grup A dipimpin Argentina dengan nilai 7, diikuti Paraguay 6, Cile 5, Uruguay 4, dan Bolivia sudah dipastikan tersingkir tanpa nilai di dasar klasemen karena selalu kalah dalam tiga pertandingan.