Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Hasil Piala Menpora, Barito Putera Tundukkan Arema FC Skor 2–1

Barito Putera menundukkan Arema FC dalam pertandingan matchday kedua Grup A Piala Menpora. Hasil itu menempatkan Barito Putera bersama PSIS Semarang menempati posisi kedua klasemen sementara Grup A.
Pelatih Barito Putera Djadjang Nurdjaman./Antara/Rosa Panggabean
Pelatih Barito Putera Djadjang Nurdjaman./Antara/Rosa Panggabean

Bisnis.com, JAKARTA – Barito Putera berhasil mencatat kemenangan atas Arema FC dalam matchday kedua Grup A Piala Menpora 2021 di Stadion Manahan di Solo, Jawa Tengah.

Dalam pertandingan yang berlangsung pada Kamis (25/3/2021) malam yang disiarkan secara langsung oleh Indosiar dan Vidio, Barito Putera asuhan pelatih Djadjang Nurdjaman sempat unggul dua gol.

Alif Jaelani berhasil membuka skor ketika pertandingan yang dipimpin wasit Mochamad Adung baru memasuki menit ke-11.

Tim dari Banjarmasin, Kalimantan Selatan itu, telah memimpin 2–0 ketika turun minum setelah Beni Oktovianto menggandakan keunggulan klub berjuluk Laskar Antasari pada menit ke-24.

Arema FC, yang ditukangi Kuncoro, hanya mampu melesakkan sebiji gol balasan pada babak kedua. Feby Eka Putra berhasil menjebol gawang Barito Putera ketika babak kedua berjalan 9 menit.

Dengan kemenangan itu, Barito Putera mendulang nilai 4, sama dengan PSIS Semarang yang di pertandingan di tempat yang sama pada Kamis petang menaklukkan Persikabo 1973 dengan skor 3–1.

PSIS berhak menempati posisi teratas klasemen sementara Grup A berkat unggul selisih gol yakni 6–4 berbanding 5–4 milik Barito Putera. Kedua tim bermain seri 3–3 di matchday pertama 4 hari lalu.

Sementara itu, kekalahan ini membuat Arema berada di posisi ketiga klasemen sementara dengan nilai 1, sama dengan Persikabo, tetapi Arema berhak mengisi slot ketiga karena unggul selisih gol dari Persikabo.

Dua tim teratas di klasemen akhir akan melaju ke babak perempat final. Keempat tim tim masih berpeluang untuk lolos ke perempat final.

Di matchday terakhir pada 30 Maret mendatang Barito Putera akan berhadapan dengan Persikabo mulai pk. 15.15 WIB, sedangkan Arema jumpa PSIS mulai pk. 18.15 WIB.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper