Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Tidak Hanya Olahragawan, Kobe Bryant Juga Investor Ulung

Kobe Bryant membentuk perusahaan modal ventura bersama Jeff Stibel pada 2013 yang bernama Bryant Stibel. Dia juga menanamkan dananya hingga US$6 juta di salah satu produk minuman berenergi, Body Armor.
Foto Kobe Bryant ditampilkan di layar besar di luar Staples Center setelah pensiunan bintang bola basket Los Angeles Lakers tewas dalam kecelakaan helikopter, di Los Angeles, California, AS 26 Januari 2020. /Reuters
Foto Kobe Bryant ditampilkan di layar besar di luar Staples Center setelah pensiunan bintang bola basket Los Angeles Lakers tewas dalam kecelakaan helikopter, di Los Angeles, California, AS 26 Januari 2020. /Reuters

Bisnis.com, JAKARTA – Mendiang Kobe Bryant tidak hanya dikenal sebagai ikon bola basket dunia. Pria yang lahir 23 Agustus 1978 itu pun diakui sebagai investor dengan jaringan bisnis yang luas.

Jauh sebelum memutuskan pensiun dari dunia basket pada 2016, Kobe mengembangkan usahanya dengan membentuk perusahaan modal ventura bersama Jeff Stibel. Modal ventura yang didirikan pada 2013 itu bernama Bryant Stibel.

Modal ventura ini tercatat telah menanamkan modal di banyak perusahaan, termasuk Alibaba dan the Players Tribune.

Dikutip dari Bloomberg, Rabu (29/1/2020), visi Kobe untuk mengembangkan berbagai perusahaan dengan dukungan investasi itu dianggap serupa dengan sikapnya ketika mengembangkan karir di panggung bola basket dunia.

"Setelah Anda memenangkan satu kejuaraan, Anda bisa berlibur sepanjang musim panas atau kembali beraktivitas di gym pada hari berikutnya untuk memenangkan kejuaraan selanjutnya. Mentalitas yang sama membawa pada apa yang kami lakukan hari ini, di mana saya berada saat ini,” ujarnya pada 2018 lalu.

Pada 2014, pebasket dengan julukan Black Mamba ini juga menanamkan dananya hingga US$6 juta di salah satu produk minuman berenergi, Body Armor. Nilai investasi itu diperkirakan meningkat signifikan hingga mencapai US$200 juta setelah Coca-Cola mengambil alih mayoritas saham di perusahaan tersebut 4 tahun kemudian.

Di samping itu, Kobe Bryant juga merupakan atlet yang menjadi ikon produk Nike sepanjang karirnya. Merek global itu menciptakan banyak sneaker dengan berbagai macam varian yang khusus.

Sebagaimana diketahui, Kobe Bryant meninggal dunia pada Minggu (26/1/2020) dalam kecelakaan helikopter. Dia wafat bersama putrinya, Gianna yang juga sedang menaiki helikopter pribadinya itu ketika jatuh di Calabasas, California.

Kobe Bryant memainkan seluruh karir profesionalnya di dunia basket selama 20 tahun bersama dengan Los Angeles Lakers dan memengkan lima kejuaraan musim.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel


Sumber : Bloomberg
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper