Bisnis.com, JAKARTA – Liga 1 2019 segera menggulirkan rangkaian pertandingan pekan ke-28 mulai Rabu (20/11/2019) hingga Minggu (24/11/2019) malam WIB.
Posisi teratas klasemen sementara masih tetap dihuni Bali United dengan koleksi 57 angka, berselisih sangat jauh hingga 13 angka dengan peringkat kedua dan ketiga, Persipura Jayapura dan Madura United.
Pada matchday kali ini Bali United akan menjalani laga berat kontra tuan rumah PSM Makassar, yang baru saja menang dengan skor telak empat gol tanpa balas ketika menjamu Persipura dalam laga tunda pekan keempat yang digelar pada Senin (18/11/2019).
Bali United sendiri, walaupun masih berada di posisi teratas klasemen sementara, dalam kondisi goyah lantaran tak memetik kemenangan dalam empat laga liga terakhir yakni tiga imbang dan yang terbaru menelan kekalahan dari PSIS Semarang dengan skor 0 - 1.
Sementara itu, Persipura akan menjamu Persebaya Surabaya di Stadion Aji Imbut di Tenggarong, Kalimantan Timur. Meski berstatus tuan rumah, Persipura memilih bermain di Kaltim karena Stadion Mandala di Jayapura tengah direnovasi untuk pelaksanaan PON 2020.
Laga lain yang pantas mendapatkan perhatian lebih ialah Arema FC menjamu juara bertahan Persija Jakarta. Kedua tim memburu 3 poin dengan alasan berbeda. Arema membidik setidaknya finis di peringkat kedua demi tiket ke playoff Piala AFC, sedangkan Persija tentu ingin mengakhiri kompetisi di papan atas, tempat yang layak bagi skuat berjuluk Macan kemayoran ketimbang saat ini di posisi ke-12.
Berikut jadwal lengkap pertandingan pekan ke-28 dan rencana siaran langsungnya (dalam WIB):
Rabu, 20 November:
15:30 Persela Lamongan vs Perseru Badak Lampung FC (OChannel)
18:15 PSS Sleman vs Borneo FC (Indosiar)
Kamis, 21 November:
19:00 Semen Padang FC vs Kalteng Putra (Vidio.com)
Jumat, 22 November:
15:30 PS Tira-Persikabo vs PSIS Semarang (Indosiar)
18:30 Madura United vs Bhayangkara FC (Indosiar)
Sabtu, 23 November:
15:30 Arema FC vs Persija Jakarta (Indosiar)
18:30 PSM Makassar vs Bali United (Indosiar)
Minggu, 24 November:
15:30 Persib Bandung vs PS Barito Putera (Indosiar)
18:30 Persipura Jayapura vs Persebaya Surabaya (Indosiar).