Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Lalu Muhammad Zohri Kembali Ukir Prestasi, Ini Ucapan Selamat dari Warganet

Lalu Muhammad Zohri kembali mengharumkan nama bangsa di Kejuaraan Atletik Asia 2019 Qatar. Warganet pun memberikan ucapan selamat sampai menyebut pelari wonderkid Indonesia itu sangat dahsyat.
Presiden Joko Widodo (kiri) menerima peraih medali emas lari 100 meter kejuaraan dunia Atletik U20 di Tampere, Finlandia, Lalu Muhammad Zohri, di Istana Bogor, Jawa Barat, Rabu (18/7/2018)./ANTARA-Wahyu Putro A
Presiden Joko Widodo (kiri) menerima peraih medali emas lari 100 meter kejuaraan dunia Atletik U20 di Tampere, Finlandia, Lalu Muhammad Zohri, di Istana Bogor, Jawa Barat, Rabu (18/7/2018)./ANTARA-Wahyu Putro A

Bisnis.com, JAKARTA -- Lalu Muhammad Zohri menjadi perbincangan di jagat maya lagi setelah meraih medali perak di Kejuaraan Atletik Asia 2019. Bahkan, salah satu akun atletik global menyebut Zohri adalah salah satu pelari muda yang luar biasa.

Lalu Muhammad Zohri mencatatkan waktu 10,13 detik di final nomor 100 meter pada Senin (22/4/2019) di Doha, Qatar.

Hasil itu memang bukan yang terbaik karena sprinter Jepang Yoshihide Kiryu masih lebih cepat dengan torehan waktu 10,1 detik.

Namun, Zohri mencatatkan rekor tersendiri yakni, melewati rekor milik Suryo Agung yang berlari secepat 10,17 detik untuk nomor 100 meter.

Selain itu, pemuda asal Nusa Tenggara Barat (NTB) itu juga mendapatkan gelar sebagai manusia tercepat di Asean.

Akun World of Athletics melaporkan pada 4 jam yang lalu kalau Yoshihide Kiryu menjadi yang tercepat dalam kejuaraan asia nomor 100 meter.

Lalu, Juara Dunia Junior yang luar biasa asal Indonesia Lalu Muhammad Zohri mampu memecahkan rekor nasionalnya berada di posisi kedua.

Ucapan selamat pun bermunculan dari warganet. Medali perak untuk kelas Asia membuat warganet merasa bangga dengan prestasi pelari wonderkid asal Indonesia tersebut.

Nama Zohri mulai mencuat sejak dia menjuarai kejuaraan dunia atletik U-20 di Finlandia. Kala itu, kemenangan Zohri seolah tidak diduga-duga hingga keberadaan bendera merah putih sempat terlambat berkibar.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : Surya Rianto
Editor : Surya Rianto
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper