Bisnis.com, JAKARTA -
Bisnis.com, JAKARTA - Pertandingan Manchester United (MU) vs Paris Saint Germain (PSG) di leg pertama babak 16 besar Liga Champions untuk sementara berlangsung imbang 0-0 di babak pertama.
Dalam pertandingan yang digelar di Stadion Old Trafford, Rabu (13/2/2019) dini hari, kedua tim bermain keras dan saling menyerang. Ada lima kartu kuning yang keluar dari kantong wasit, Daniele Orsato, di babak pertama.
PSG yang bertindak sebagai tim tamu mendapat peluang pertama di pertandingan ini namun sepakan Angel Di Maria masih melenceng dari gawang MU yang dijaga David de Gea.
Setelah itu giliran striker Kylian Mbappe yang diplot sebagai striker tunggal yang mendapat kesempatan emas. Sayang sepakan Mbappe yang sudah satu lawan satu dengan De Gea masih melebar tipis dari gawang.
MU sendiri hanya melepas satu tendangan ke gawang yang tepat sasaran lewat tendangan Marcus Rashford tapi tendangan striker muda tersebut ditepis kiper Gianluigi Buffon.
Baca Juga
Hingga babak pertama berakhir, hasil MU vs PSG masih sama kuat 0-0.
Susunan pemain MU Vs PSG:
Manchester United starting XI: De Gea, Young, Bailly, Lindelof, Shaw, Ander Herrera, Matic, Pogba, Lingard, Martial, Rashford
Subs: Romero, Jones, Sanchez, Mata, Lukaku, Fred, Dalot
PSG starting XI: Buffon, Kehrer, Thiago Silva, Kimpembe, Bernat, Verratti, Marquinhos, Dani Alves, Draxler, Di Maria, Mbappe-Lottin
Subs: Areola, Paredes, Choupo-Moting, Kurzawa, Nkunku, Diaby, Dagba
Data Fakta MU Vs PSG:
MU:
Latest: Fulham 0-3 United (09/02)
Pertandingan selanjutnya: MU vs PSG (12/02, 21:00, UEFA Champions League last 16 first leg)
Form: WWDWWWWWWW
Informasi; MU memenangkan 10 pertandingan dari 11 laga sejak dipegang Ole Gunnar Solskjaer yang menggantikan José Mourinho sebagai manajer. Paul Pogba mencetak dua gol saat melawan Fulham dan itu adalah golnya yang kedelapan musim ini.
PSG:
Latest: Psg 1-0 Bordeaux (09/02)
Pertandingan selanjutanya: MU Vs PSG (12/02, 21:00, UEFA Champions League last 16 first leg)
Form: WWLWWWWLWW
Informasi: Edinson Cavani mencetak gol pada Sabtu lalu ketika melawan Bordeaux dan itu adalah golnya yang ketujuh. Sayangnya, Cavani harus ditarik keluar karena menderita cedera pinggang.
Susunan Pemain MU Vs PSG:
MU (4-2-3-1): David De Gea, Diego Dalot, Phil Jones, Chris Smailling, Luke Shaw, Nemanja Matic, Juan Mata, Paul Pogba, Anthony Martial, Ander Herrera, Romelu Lukaku
PSG (4-4-2): Gianluigi Buffon, Presnel Kimpembe, Thiago Silva, Stanley N'Soki, Thomas Meunier, Marco Verratti, Dani Alves, Moussa Diaby, Christopher Nkunku, Edinson Cavani, Kylian Mbappe
Prediksi Skor MU Vs PSG:
Skor MU Vs PSG: 2-2
Skor MU Vs PSG: 1-2
Skor MU Vs PSG: 2-0
Head to head MU Vs PSG:
Jul 30, 2015 | International Champions Cup |