Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Evaluasi Akhir Asian Games 2018, Wapres Jusuf Kalla: Nilainya A+

Perhelatan olah raga bergengsi Asian Games 2018 telah berakhir dengan menorehkan kesuksesan. Bahkan, Wakil Presiden Jusuf Kalla mengklaim saking suksesnya acara tersebut, tidak ada kritikan mendasar dalam pelaksanaannya.
Ribuan penari membawakan tarian Saman pada pembukaan Asian Games 2018 di Stadion Utama GBK, Senayan, Jakarta, Sabtu (18/8/2018)/Antara
Ribuan penari membawakan tarian Saman pada pembukaan Asian Games 2018 di Stadion Utama GBK, Senayan, Jakarta, Sabtu (18/8/2018)/Antara

Bisnis.com, JAKARTA—Perhelatan olah raga bergengsi Asian Games 2018 telah berakhir dengan menorehkan kesuksesan. Bahkan, Wakil Presiden Jusuf Kalla mengklaim saking suksesnya acara tersebut, tidak ada kritikan mendasar dalam pelaksanaannya.

Terkait rampungnya penyelenggaraan ajang olah raga terbesar kedua di dunia setelah olimpiade itu, Wapres Jusuf Kalla menggelar rapat terakhir untuk evaluasi di Istana Wakil Presiden RI, Jumat (14/12/2018) siang.

Dalam rapat hadir pula Menteri Pemuda Olah Raga Imam Nahrawi, Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Ketua Kontingen Indonesia yang juga menjabat Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Syafruddin, dan Menteri Komunikasi dan Informatika Rudiantara.

Ketua Pelaksana Asian Games 2018 atau Inasgoc Erick Thohir berhalangan untuk hadir.

“Tahu rapatnya terakhir ini (bahas) apa? Mencari kritikan, ternyata tidak ada,” ujar Wapres Jusuf Kalla kepada wartawan usai rapat tersebut. 

Dia menjelaskan, dalam rapat itu pemerintah membicarakan evaluasi yang mencakup tiga hal utama yaitu sarana, penyelenggaraan, dan prestasi.

Ketiga hal itu menurutnya melampaui target yang direncanakan. Oleh karena itu, Wapres Kalla mengaku apresiasi datang dari dalam dan luar negeri.

“Apa kritikannya? Salah satu kritikannya ialah terlalu pendek ini Asian Games, masak cuma dua minggu harusnya sebulan,” ujarnya dalam nada berseloroh.

Bahkan Wapres begitu yakin jika dinilai dari skala A hingga C,  Asian Games 2018 akan mendapatkan A+.

“Jadi berarti saya bilang kalau di sekolahan (nilai) A, B, C, ini dapat A. A+ lagi, kita berterima kasih, karena itu mau ditulis bukunya bagaimana penyelenggaraan ini berhasil dari semua sisi,” tuturnya.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Editor : Saeno
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper