Bisnis.com, JAKARTA - Liverpool memetik kemenangan penting atas West Ham dengan skor telak 4-1 pada pertandingan Liga Primer Inggris pekan ke-11 di Stadion London pada Minggu dini hari WIB (5/11/2017).
Kemenangan ini bisa dikatakan penting karena menandakan kembalinya performa positif Liverpool seusai meraih sejumlah hasil minor, terutama saat dikalahkan Tottenham Hotspur dan ditahan Manchester United.
Liverpool setidaknya telah berupaya bangkit dan bermain konsisten dengan mengalahkan Huddersfield dan Maribor (skor sama-sama 3-0) dalam dua laga terakhir, setelah ditekuk Spurs.
Kemenangan ini mengantar The Reds ke posisi keenam dengan 19 poin, menyamai angka Chelsea dan Arsenal yang duduk di peringkat lima dan enam namun baru akan bertanding pada Minggu malam. Adapun West Ham di posisi 17 karena hanya memiliki 9 angka.
Pada jalannya laga, Liverpool yang bermain dengan skuat terbaik menyusul kembalinya Sadio Mane, memimpin 1-0 berkat gol Mohamed Salah pada menit 21. Penyerang sayap gesit asal Mesir itu menjebol gawang The Hammers setelah menerima umpan Sadio Mane melalui sebuah serangan balik.
Berselang 3 menit kemudian, Liverpool menggandakan kedudukan berkat sentuhan Joel Matip setelah bola sepakan Salah gagal ditangkap sempurna oleh Joe Hart. Penampilan Salah dan Mane cukup untuk membuat barisan pertahanan West Ham kerepotan dan skor 2-0 bertahan hingga akhir babak pertama.
West Ham berupaya bangkit pada babak kedua ditandai dengan gol Manuel Lanzini pada menit 55. Penyerang Italia itu melepaskan tendangan voli setelah menerima bola dari Andre Ayew.
Sayang, upaya The Hammers untuk bangkit kembali pupus saat Alex Oxlade-Chamberlain yang menjadi andalan baru di lini tengah Liverpool mencetak gol untuk mengubah skor menjadi 3-1.
Duet maut antara Mane dan Salah akhirnya menjadi penentu kemenangan 4-1 Liverpool setelah bekas penyerang AS Roma itu mencetak gol keduanya berkat umpan Mane pada menit 75. Skor 4-1 bertahan hingga laga berakhir.
Sementara itu, dua tim promosi berjaya dengan menang 1-0 pada pekan ini. Huddersfield Town mengatasi tamunya West Bromwich Albion berkat gol Rajiv van la Parra (44’), sementara Brightonm & Hove Albion menang di kandang Swansea City dengan gol tunggal Glenn Murray (29’).
Hasil pekan ke-11 hingga Minggu dini hari WIB: Stoke City 2 vs Leicester City 2; Huddersfield Town 1 vs West Bromwich Albion 0; Newcastle United 0 vs AFC Bournemouth 1; Southampton 0 vs Burnley 1; Swansea City 0 vs Brighton & Hove Albion 1; West Ham United 1 vs Liverpool 4.
Jadwal berikutnya (dalam WIB):
Minggu, 5 November:
19:00 Tottenham Hotspur vs Crystal Palace
21:15 Manchester City vs Arsenal
23:30 Chelsea vs Manchester United
23:30 Everton vs Watford.