Bisnis.com, JAKARTA - Gelandang serang Max Meyer membuka kemungkinan untuk tidak menuntaskan kontraknya di klub Bundesliga Jerman Schalke 04.
Terbuka kemungkinan Meyer bakal meninggalkan klub yang bermarkas di Veltins Arena di Kota Gelsenkirchen tersebut dalam waktu dekat setelah dia menolak perpanjangan kontrak.
Kontrak pemain Timnas Jerman dengan empat caps dan satu gol itu sebenarnya baru tuntas pertengahan tahun depan, tetapi sikapnya menolak tawaran perpanjangan kontrak menuai spekulasi dia segera pergi.
Meskipun terbuka kemungkinan dia segera pergi meninggalkan Schalke 04 pada bursa transfer musim panas ini yang dibuka mulai bulan depan, dipastikan dia menolak pindah ke rival klub, Wolfsburg.
Bagaimana pub, tak bakal mudah bagi pemain bernama lengkap Maximilian Meyer itu untuk meninggalkan Schalke, karena klub tersebut sebaliknya berkeras hendak mempertahankannya.
Meyer pun belum bulat untuk memutuskan apakah dia hengkang bulan depan atau akan menyelesaikan masa kerja sama yang masih berjalan, walau terbuka kemungkinan untuk menerminasi kontrak tersebut.
Baca Juga
"Saya telah menerima tawaran untuk perpanjangan kontrak. Tapi saya dan manajemen saya memutuskan tidak menerimanya. Kami akan melihat apakah saya pergi musim panas ini, tetapi jelas pindah ke Wolfsburg bukan pilihan," papar pemain kelahiran Oberhausen, Jerman, 21 tahun lalu itu kepada Bild.
Meyer sempat dikaitkan dengan tim juara Bayern Munchen selama beberapa bulan terakhir, dengan klub Bavaria itu disebut-sebut tengah mencari pemain sayap yang dapat menggantikan Douglas Costa, yang mungkin dalam waktu dekat memutuskan untuk pergi.