Bisnis.com, JAKARTA - Pemain bintang Meksiko Javier ‘Chicharito’ Hernandez berharap memecahkan rekor sebagai top skor sepanjang masa timnasnya, namun dia menegaskan itu bukanlah obsesinya.
Ujung tombak klub Bundesliga Jerman Bayer 04 Leverkusen tersebut telah mencetak 45 gol untuk Timnas Meksiko, hanya satu terpaut di belakang top skor sepanjang masa saat ini yakni Jared Borgetti.
Hernandez memiliki peluang untuk menyamai, bahkan melewati, catatan gol seniornya itu ketika Meksiko meladeni tuan rumah Panama dalam Pra-Piala Dunia 2018 pada Rabu pagi WIB (16/11/2016).
Namun, ujung tombak berusia 28 tahun itu menegaskan bahwa pemecahan rekor gol bukan menjadi fokus perhatiannya. “Bagi saya pribadi itu bagus. Namun, saya tidak terobsesi untuk mewujudkannya.”
Meksiko memulai pertandingan Pra-Piala Dunia 2018 zona Amerika Utara, Tengah, dan Karibia (Concacaf) dengan bagus setelah menundukkan Amerika Serikat dengan skor tipis 2-1.
Hernandez berharap catatan apik tersebut dapat berlanjut ketika mereka mendatangi Stadion Rommel Fernandez Gutierrez di Panama City. “Kami ingin selalu meraih 3 angka di semua pertandingan.”
Hernandez telah memperkuat Timnas Meksiko dalam 86 pertandingan sejak debut pada 2009. Sebelum bermain untuk Leverkusen, dia merumput bersama Guadalajara, Manchester United, dan Real Madrid.