Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Bek Leicester City Pimpin Austria ke Euro 2016

Pelatih Marcel Koller telah menetapkan skuat sementara Timnas Austria yang akan bertarung di putaran final Piala Eropa (Euro) 2016 di Prancis pada 10 Juni hingga 10 Juli.
Christian Fuchs/Reuters-Robert Zolles
Christian Fuchs/Reuters-Robert Zolles

Bisnis,com, JAKARTA - Pelatih Marcel Koller telah menetapkan skuat sementara Timnas Austria yang akan bertarung di putaran final Piala Eropa (Euro) 2016 di Prancis pada 10 Juni hingga 10 Juli.

Das Team, julukan Timnas Austria, akan diperkuat sejumlah nama hebat yang bermain di liga utama Eropa. Contohnya saja, mereka akan dipimpin kapten tim Christian Fuchs yang merupakan pilar lini belakang Leicester City, yang baru merengkuh gelar juara Liga Primer Inggris.

Masih di lini belakang, terdapat pula bek Tottenham Hotspur Kevin Wimmer, bek Watford Sebastian Prodl, dan palang pintu Stuttgart Florian Klein.

Di lini tengah, Koller, mantan gelandang Timnas Swiss, menetapkan pemain juara Bundesliga Jerman Bayern Munchen David Alaba menjadi sosok kunci bersama sejumlah pemain lain yang juga merumput di Jerman.

Ini merupakan pertama kalinya Austria lolos ke putaran final Euro melalui babak kualifikasi. Pada edisi 2008, Austria juga masuk putaran final Euro, namun dengan status tuan rumah bersama Swiss. Saat itu catatan buruk yang didapat lantaran gagal di fase grup.

Di Euro 2016, Austria berada di Grup F bersama tim unggulan Portugal, Eslandia, dan Hongaria. Austria akan memulai perjuangannya di Bordeaux pada 14 Juni melawan Hongaria, kemudian melawan Portugal pada 18 Juni di Paris, dan kontra Eslandia pada 22 Juni di Saint-Denis.

Berikut skuat sementara pilihan Koller yang akan difinalkan paling lambat pada 31 Mei:

Penjaga gawang: Robert Almer (Austria Vienna), Heinz Lindner (Eintracht Frankfurt), Ramazan Ozcan (Ingolstadt).

Belakang: Aleksandar Dragovic (Dinamo Kiev), Christian Fuchs (Leicester City), Gyorgy Garics (Darmstadt), Martin Hinteregger (Borussia Monchengladbach), Florian Klein (Stuttgart), Sebastian Prodl (Watford), Markus Suttner (Ingolstadt), Kevin Wimmer (Tottenham Hotspur).

Tengah: David Alaba (Bayern Munich), Marko Arnautovic (Stoke City), Julian Baumgartlinger (Mainz), Martin Harnik (Stuttgart), Stefan Ilsanker (Leipzig), Jakob Jantscher (Luzern), Zlatko Junuzovic (Werder Bremen), Marcel Sabitzer (Leipzig), Alessandro Schopf (Schalke), Valentino Lazaro (Salzburg).

Depan: Lukas Hinterseer (Ingolstadt), Rubin Okotie (1860 Munich), Marc Janko (Basel).


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : UEFA.com
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper