Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Jadwal Copa del Rey: Celta vs Atletico, Bara Dendam vs Barca

Ajang perebutan Piala Raja Spanyol (Copa del Rey) segera memasuki babak perempat final atau 8 besar.
Dua andalan Barcelona Lionel Messi (kiri) dan Arda Turan harus bersiap menghadapi balas dendam di kandang Athletic Bilbao/Reuters-Albert Gea
Dua andalan Barcelona Lionel Messi (kiri) dan Arda Turan harus bersiap menghadapi balas dendam di kandang Athletic Bilbao/Reuters-Albert Gea

Bisnis.com, JAKARTA - Ajang perebutan Piala Raja Spanyol (Copa del Rey) segera memasuki babak perempat final atau 8 besar. Celta Vigo jumpa Atletico Madrid, Athletic Bilbao bertemu Barcelona, Valencia menjajal Las Palmas, dan Sevilla meladeni Mirandes.

Seluruh kontestan perempat final adalah tim Divisi Primer La Liga kecuali Mirandes yang di 16 besar menjungkalkan peserta dari Divisi Primer, Deportivo La Coruna. Mirandes berkompetisi Segunda alias Divisi 2.

Kehadiran Mirandes tentu menarik. Pertanyaannya, apakah tim besutan Carlos Terrazas ini akan mampu lagi tampil mengejutkan ketika berhadapan dengan Sevilla. Kemungkinan selalu ada, namun Sevilla sendiri sedang on fire dengan memenangi dua laga terakhir di pentas Divisi Primer la Liga.

Yang juga dipastikan bakal berjalan panas ialah Bilbao menjamu Barcelona. Tak pelak lagi ini menjadi ajang pembalasan setelah tim dari wilayah separatis Basque itu dcukur gundul Barca 0-6 di Divisi Primer La Liga pada Senin (18/1/2016).

Bermain di Stadion San Mames Barria, Bilbao berkesempatan mengulangi penodaannya terhadap Barca. Bilbao merupakan satu-satunya tim yang mampu menggagalkan Barca menegaskan hegeomoni meraih enam trofi sepanjang 2015.

Tahun lalu Barca meenangi gelar juara La Liga, Copa del Rey, Liga Champions Eropa, Piala Super Eropa, dan Piala Dunia Antarklub, tetapi Bilbao menggagalkan Lionel Messi dan kawan-kawan untuk merengkuh Piala Super Spanyol (Supercopa Espana).

Kans Bilbao untuk merusak reputasi Barca dibantu oleh kenyataan Luis Suarez, striker Barca yang tiga kali menjebol gawang Bilbao saat menang 6-0, tak bakal main di leg pertama lantaran kena skors akibat dituding melakukan provokasi selepas laga 16 besar Barca menjamu Espanyol.

Apalagi, kalau mengingat Barca pernah dilumat Bilbao di leg pertama Piala Super Spanyol tahun lalu di San Mames, maka nyali segenap punggawa Bilbao dipastikan bukan hanya tak meredup, sebaliknya bahkan menyala berapi-api dengan bara dendam saat menjamu pasukan Luis Enrique.

Jadwal 8 besar Copa del Rey (dalam WIB):

Kamis, 21 Januari:

02:30   Celta Vigo vs Atletico Madrid

03:00   Athletic Bilbao vs Barcelona

Jumat, 22 Januari:

02:00   Valencia vs Las Palmas

03:00   Sevilla vs Mirandes

Kamis, 28 Januari:

02:00   Atletico Madrid vs Celta Vigo

02:00   Barcelona vs Athletic Bilbao

02:00   Las Palmas vs Valencia

02:00   Mirandes vs Sevilla.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : rfef.es
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper