Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Klopp Percaya Kehebatan Lewandowski Berkat Arahannya

Pelatih baru Liverpool Jurgen Klopp percaya bahwa striker Bayern Munchen Robert Lewandowski tak akan menjadi bintang seperti sekarang tanpa mendapat panduan darinya ketika masih berada di Borussia Dortmund.
Jurgen Klopp (kanan) bersama Robert Lewandowski ketika masih berada di Borussia Dortmund/Reuters
Jurgen Klopp (kanan) bersama Robert Lewandowski ketika masih berada di Borussia Dortmund/Reuters

Bisnis.com, JAKARTA - Pelatih baru Liverpool Jurgen Klopp percaya bahwa striker Bayern Munchen Robert Lewandowski tak akan menjadi bintang seperti sekarang tanpa mendapat panduan darinya ketika masih berada di Borussia Dortmund.

Klopp menangani ujung tombak berkebangsaan Polandia itu saat keduanya bersama-sama di Signal Iduna Park, markas Dortmund, pada 2010 hingga 2014.

Lewandowski bergabung ke Dortmund klub Lech Poznan di negara asalnya dalam keadaan relatif kurang dikenal dan di bawah arahan Klopp berkembang menjadi salah satu tombak paling tajam di dunia.

Klopp mengaku ikut marasakan kebahagiaan bersama kesuksesan Lewandowski. “Salah satu kepuasan yang anda peroleh ialah ketika anda membawa seorang pemain dari Polandia, dari klub kecil hingga kita bisa melihat hebatnya dia bermain saat ini.”

Lewandowski adalah top skor Bundesliga Jerman saat ini bersama Bayern Munchen dengan catatan 12 gol, lima di antaranya dicetak hanya dalam 9 menit saat Munchen menang dengan skor telak 5-1 atas runner up Bundesliga musim lalu Wolfsburg.

Di pentas kualifikasi Piala Eropa (Euro) 2016, bersama Timnas Polandia Lewandowski juga menjadi top skor sementara dengan 12 gol dengan perincian 4 gol saat menang 7-0 vs Gibraltar, 3 gol saat menang 4-0 vs Georgia, satu gol saat kalah 1-3 vs Jerman, 2 gol saat menang 8-0 vs Gibraltar, dan 2 gol saat seri 2-2 vs Skotlandia.


Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Sumber : Soccerway
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

# Hot Topic

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Rekomendasi Kami

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Foto

Nyaman tanpa iklan. Langganan BisnisPro

Scan QR Code Bisnis Indonesia e-paper